
Bola.net - - Antonio Cassano sudah mengkonfirmasi niatnya untuk terus bermain, dan sekali lagi mengubah sikapnya untuk kali ketiga dalam tiga pekan, usai masa depannya terus menarik perhatian publik Italia.
Eks pemain Italia bergabung dengan di 10 Juli, namun delapan hari berselang ia mengatakan pada klub ingin pensiun, sebelum berubah pikiran beberapa jam kemudian.
Cassano kemudian kembali meninjau ulang masa depannya ketika ia meninggalkan Verona usai sepekan berlatih, dan mengkonfirmasi hal tersebut lewat akun Twitter sang istri.
Namun demikian, pemain 35 tahun, yang pernah membela Real Madrid dan AC Milan, kini siap untuk turun kembali usai belakangan dikaitkan dengan tim Serie B, Virtus Entella.
Antonio Cassano
"Ketika saya berbicara dengan Hellas, saya tidak pernah bilang: 'Saya pensiun'," tutur Cassano di La Stampa. "Saya akan menantang siapapun yang bilang sebaliknya."
"Ada hal berbeda yang sudah ditulis media, namun ini kenyataannya: ketika kami memutuskan kontrak, mereka bertanya soal memasukkan klausul kompensasi jika saya menemukan klub lain."
"Saya menerima itu. Hal ini tak ada hubungannya dengan rindu kampung halaman. Saya ingin terus bermain, dan saya punya beberapa ide, namun belum ada tawaran. Yang terpenting, saya menikmati diri saya sendiri, seperti yang saya lakukan sepanjang karir."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:07 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:01 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 07:46 -
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477561/original/053463100_1768869641-1000518140.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)

