
Bola.net - Luis Figo punya karir yang gemilang di Inter Milan dengan banyak gelar juara. Namun, Luis Figo punya satu momen kelam karena merasa dirinya dipermalukan sang pelatih Roberto Mancini.
Luis Figo bergabung dengan Inter Milan pada 2005 hingga 2009. Inter Milan mendapatkan mantan pemain paling mahal di dunia tersebut dengan status bebas transfer. Luis Figo sebelumnya bermain di Real Madrid.
Inter Milan mendapatkan banyak hal dari Luis Figo. Secara teknis, walau tidak lagi muda, dia masih tampil prima. Pada dua musim pertamanya, Luis Figo mampu memainkan lebih dari 30 pertandingan di Serie A.
Bersama Inter Milan, Luis Figo mampu merayakan empat scudetto Serie A. Selain itu, mantan kapten timnas Portugal tersebut juga meraih satu gelar Coppa Italia dan dua gelar Supercoppa Italia bersama Inter Milan.
Momen Buruk dengan Roberto Mancini
Roberto Mancini ditunjuk sebagai pelatih Inter Milan pada 2004, satu tahun sebelum Luis Figo datang. Awalnya, hubungan keduanya berjalan baik. Tetapi, Luis Figo kecewa dengan sikap sang pelatih.
"Awalnya saya memiliki pengalaman yang baik di Inter Milan, kemudian saya memiliki pengalaman buruk dengannya Roberto Mancini," kata Figo kepada Fabio Cannavaro dalam percakapan di Instagram, dikutip dari Marca.
"Mancini adalah salah satu orang yang paling mempermalukan saya sepanjang karir. Saya menderita. Saya tidak 20 lagi, saya 34 atau 35. Saya harus menjalani situasi yang seharusnya tidak kulakukan," ucap Luis Figo.
🇵🇹 #NesteDia, em 2⃣0⃣0⃣5⃣ ➡ Luís Figo chega ao Inter ⚫🔵
— UEFA.com em português (@UEFAcom_pt) August 6, 2019
Qual a sua melhor qualidade? 🤔#UCL @Inter_br @LuisFigo pic.twitter.com/TmK6tXasRD
Luis Figo Diminta Pemanasan Selama 85 Menit
Kegeraman Luis Figo kepada Roberto Mancini tentu bukan tanpa alasan. Pria yang juga pernah membela Barcelona mengatakan, pada suatu laga, Mancini memintanya pemanasan sejak awal laga hingga menjelang laga berakhir. Ya, hanya pemansan saja.
"Ini bukan masalah bermain kurang atau lebih, pada usia 34 Anda tahu itu bisa saja terjadi," kata Luis Figo.
"Mancini meminta saya untuk melakukan pemanasan selama 85 menit dan bermain hanya tiga untuk melihat apakah saya cukup siap untuk bermain, itu tidak normal," tegas Luis Figo.
Sumber: Marca
Baca Ini Juga:
- Jual Lautaro untuk Dapatkan Pogba Tak Akan Tingkatkan Skuad Inter
- Quotes Terbaik Andrea Pirlo: Tentang Pirlinho, Free-kick, hingga PlayStation
- Tidak Ada Kontrak Baru, Hanya Ada Jalan Kosong untuk Juventus Merekrut Chiesa
- Kedatangan Pogba di Inter Tergantung Conte
- Gara-Gara Corona, Paulo Dybala Tak Mengira Betapa Kangennya Dia Bermain Lagi
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
-
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:58 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 19:57 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478701/original/090462600_1768913028-Pemerintah_cabut_izin_28_perusahaan_perusak_alam_Sumatera.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4439890/original/058272000_1684940355-348237169_599185758943490_3150403143734906669_n.jpg)

