
Bola.net - Duo Premier League Chelsea dan Manchester City dikabarkan harus gigit jari dalam perburuan Romelu Lukaku karena sang striker disebut tak berminat cabut dari Inter Milan.
Lukaku pernah mengalami pasang surut selama di Inggris. Termasuk di Manchester United.
Ia pun tak bertahan lama di Old Trafford. Pada tahun 2019 ia memutuskan menerima pinangan Inter Milan.
Bersama Inter, Lukaku tampil berbeda. Ia menjadi lebih ganas dan akhirnya sukses membawa Nerrazurri meraih gelar Scudetto di musim keduanya bermain di Italia.
Lukaku Dilirik Chelsea dan Manchester City
Romelu Lukaku menjadi mesin gol baru Inter Milan. Penampilan pemain Belgia itu pun dikabarkan menarik minat sejumlah klub, khususnya di Premier League.
Klub yang dikabarkan mengincar jasanya antara lain Chelsea dan Manchester City. The Blues memang sudah memiliki Timo Werner, namun penampilannya belum memuaskan.
Sementara itu, City memang butuh bomber anyar. Sebab mereka baru saja ditinggalkan Sergio Aguero yang pindah ke Barcelona.
Lukaku pun disebut bisa saja cabut dari Inter. Sebab klub itu mengalami kesulitan keuangan.
Chelsea dan City Gigit Jari
Akan tetapi kini datang kabar kurang menyenangkan bagi Chelsea dan Manchester City. Mereka kemungkinan besar tak akan bisa memboyong Romelu Lukaku dari Inter Milan.
Pasalnya Lukaku tak mau pergi dari klub tersebut. Meskipun, klub itu sedang kesulitan keuangan dan tak lagi dilatih oleh Antonio Conte.
Klaim itu dihembuskan oleh Corriere dello Sport. Lukaku sendiri sekarang ini masih terikat kontrak dengan Inter sampai tahun 2023.
Romelu Lukaku saat ini belum kembali ke Inter Milan. Ia sedang berlibur usai membela Belgia di Euro 2020.
(Corriere dello Sport)
Gosip Lainnya:
- Riqui Puig Ungkap Keiginan untuk Pindah ke Manchester City
- Manchester United Tidak Bisa Datangkan Eduardo Camavinga dan Raphael Varane Sekaligus?
- Bukan Haaland, Declan Rice yang Jadi Prioritas Transfer Chelsea
- Houssem Aouar Bantah Paksakan Kepindahan ke Arsenal
- Paul Pogba Buka Kans Bertahan di Manchester United?
- Harry Kane Sulit, Man City Beralih ke Antoine Griezmann?
- Raphael Varane, Tandem yang Sempurna Bagi Harry Maguire di Manchester United
- Pengganti Wijnaldum di Liverpool Berasal dari Italia?
- Bocoran Orang Dalam West Ham, Liverpool Segera Kirim Lamaran untuk Declan Rice
- Milan Kontak Chelsea, Mulai Proses Nego untuk Angkut Bakayoko
- Munchen Redam Spekulasi Kepindahan Coman ke Liverpool
- Terombang-ambing Dalam Ketidakpastian, Grujic tak Tahu Masa Depannya di Liverpool
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:51
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:57 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 11:57 -
Otomotif 20 Januari 2026 11:31
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477913/original/099674400_1768885225-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_10.08.53__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4061092/original/058359700_1655899340-000_VX36W.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477761/original/063430600_1768881855-Bupati_Sudewo_Ditangkap_KPK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)

