
Bola.net - Raksasa Serie A, Juventus harus dipusingkan dengan banyaknya pemain mereka yang harus menjalani karantina lebih dulu sebelum bisa kembali berlatih.
Sebelumnya, klub-klub Italia sudah mendapat lampu hijau untuk kembali menggelar latihan, meski tetap harus mematuhi aturan social distancing.
Markas latihan Juventus, Continassa pun sudah dibuka per Selasa (5/5/2020). Kubu Bianconeri sendiri sudah memanggil para pemain mereka untuk kembali ke Turin.
Sejumlah pemain sudah tiba di Continassa dengan menggunakan masker. Mereka terlebih dahulu menjalani cek darah dan tes swab sebelum diperbolehkan berlatih.
Masalah Karantina
Masalahnya, kebanyakan pemain Juventus sebelumnya berada di luar Italia. Karena itu, mereka tak bisa langsung ikut berlatih bersama tim karena harus menjalani karantina selama 14 hari ke depan.
Cristiano Ronaldo sudah tiba di Turin pada Senin (4/5/2020) malam waktu setempat. Sementara itu, penjaga gawang Wojciech Szczesny kembali dari Polandia pada Selasa.
Dua pemain asal Brasil, Douglas Costa dan Danilo kabarnya akan kembali ke Turin pada Rabu (6/5/2020). Para pemain ini tak bisa mengikuti sesi latihan di Continassa hingga 20 Mei mendatang
Misteri Gonzalo Higuain
Sementara itu, penyerang Gonzalo Higuain sejauh ini masih berada di Argentina. Belum diketahui pasti kapan El Pipita akan kembali ke Italia. Bahkan, bisa jadi dia tak bakal kembali ke Turin lagi.
Beberapa pemain lain yang juga masih berada di luar negeri adalah Sami Khedira, Alex Sandro, Blaise Matuidi, Adrien Rabiot, dan Matthijs de Ligt yang memilih pulang ke Belanda hanya beberapa hari sebelum klub-klub diizinkan kembali berlatih.
Pemain lain yang belum bisa mengikuti latihan adalah Paulo Dybala yang masih terinfeksi virus Corona, tak seperti Matuidi dan Daniele Rugani.
Sumber: Football Italia
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:29
-
Editorial 21 Oktober 2025 22:27
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
-
Liga Italia 21 Oktober 2025 21:47
Dilema Juventus: Biaya Pemecatan Igor Tudor dan Beban Finansial Klub
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:02
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:01
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:59
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:12
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Luka Modric Punya Rencana Emosional Usai Kontraknya di AC Milan Habis: Siap Pulang ke Real Madrid!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...