
Bola.net - Bomber anyar Inter Milan, Romelu Lukaku langsung menunjukkan kelasnya ketika sukses mencetak empat gol dalam laga debutnya kontra Virtus Bergamo, Minggu (11/8/2019).
Saga transfer Lukaku akhirnya usai pada Kamis (8/8) kemarin. Penyerang internasional Belgia itu diboyong Inter dari Manchester United dengan biaya mencapai kurang lebih 80 juta euro.
Sebelumnya, Lukaku sempat diperebutkan Inter dan sang rival, Juventus. Bahkan pemain 26 tahun itu sempat digadang-gadang bakal ditukar dengan Paulo Dybala.
Pembuktian Lukaku
Lukaku yang diberi kepercayaan oleh Inter untuk mengenakan jersey bernomor punggung 9 pun langsung menjawabnya dengan penampilan apik.
Berhadapan dengan tim non-liga, Virtus Bergamo, Lukaku sukses mencetak empat gol. Dua pemain lainnya, Matias Vecino dan Sebastiano Esposito sama-sama mencetak dua gol. Inter pun menang 8-0.
Dalam laga ini, Inter sendiri menurunkan para pemain yang tak ikut serta dalam lawatan ke Valencia, Minggu (11/8) dini hari WIB.
Kebahagiaan Antonio Conte
Kedatangan Lukaku di Inter membuat allenatore Antonio Conte bahagia. Conte memang sudah sejak lama ingin mengasuh Lukaku.
"Dia juga harus bekerja keras, baik dari sudut pandang fisik dan terbiasa dengan cara kami menjalankan sesuatu," tutur Antonio Conte.
"Dia pastinya akan menjadi pembelian yang luar biasa, kami sangat senang. Dia menunjukkan hasrat komitmen yang besar untuk membuat dirinya siap," lanjutnya.
Inter Milan akan mengawali perjalanan mereka di Serie A 2019-20 ini dengan menjamu tim promosi, Lecce pada 27 Agustus dini hari WIB mendatang.
(Football Italia/Ari R Prayoga)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
-
Liga Italia 21 Januari 2026 13:29Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Januari 2026 18:27 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 21 Januari 2026 17:45 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 17:23 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:59
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4843315/original/041301600_1716764000-20240526_123544.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5453730/original/031694300_1766490130-Menteri_Perumahan_dan_Kawasan_Permukiman__PKP___Maruarar_Sirait-23_Desember_2025a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2324058/original/029514300_1533785565-508390.jpg)

