
Bola.net - - Di tengah-tengah isu penjualan Suso ke , satu langkah diambil AC Milan yang membuat spekulasi menghangat. Milan tak membawa Suso ke turnamen pramusim International Champions Cup (ICC).
Milan akan ambil bagian dalam ICC zona Tiongkok. Ada beberapa pemain utama yang tak dibawa oleh Milan. Selain Suso, ada pula Alessio Romagnoli, Manuel Locatelli, Davide Calabria dan Gianluca Lapadula.
Menurut Tuttomercatoweb, Tottenham telah mengajukan sebuah tawaran menggiurkan kepada Milan demi coba mendapatkan Suso. Tawaran yang dilayangkan Tottenham untuk gelandang serang/winger 23 tahun Spanyol itu diperkirakan menyentuh angka €20 juta.
Sementara itu, Mattia De Sciglio, Carlos Bacca dan Jose Sosa yang sudah ingin hengkang tetap masuk dalam skuat. Sosa akan bergabung dengan skuat pada hari Sabtu waktu setempat.
Rekrutan anyar Andrea Conti dan Andre Silva juga akan mendarat di Tiongkok pada 18 Juli. Lucas Biglia (dari Lazio) pun kemungkinan besar akan menyusul kemudian.
Di ICC nanti, Milan akan menghadapi Borussia Dortmund pada 18 Juli. Setelah itu, Milan akan melawan Bayern Munchen pada 22 Juli.
Skuat Milan untuk ICC: A Donnarumma, G Donnarumma, Storari; Abate, Antonelli, Conti, De Sciglio, Gabbia, Gomez, Paletta, Musacchio, Rodriguez, Zapata; Bonaventura, Calhanoglu, Kessie, Mauri, Montolivo, Sosa, Zanellato; Bacca, Borini, Crociata, Cutrone, Niang, Silva.
Advertisement
Berita Terkait
-
Editorial 21 Oktober 2025 22:27
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
-
Liga Italia 21 Oktober 2025 21:47
Dilema Juventus: Biaya Pemecatan Igor Tudor dan Beban Finansial Klub
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 06:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Luka Modric Punya Rencana Emosional Usai Kontraknya di AC Milan Habis: Siap Pulang ke Real Madrid!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...