
Bola.net - - Penjaga gawang AC Milan, Gianluigi Donnarumma mengakui masih harus belajar banyak untuk bisa terus berkembang. Ia pun ingin belajar dari dua penjaga gawang senior saat ini; Gianluigi Buffon dan Manuel Neuer.
Buffon dikenal karena kemampuannya berada di level tertinggi untuk periode yang lama. Buffon sudah hampir dua dekade bermain di level tertinggi bersama Parma dan Juventus.
Sementara itu, Neuer banyak dianggap sebagai penjaga gawang terbaik dunia dalam beberapa tahun terakhir. Kinerjanya bersama Bayern Munchen dan timnas Jerman membuat Neuer kerap mendapatkan penghargaan sebagai kiper terbaik.
"Idola saya memang selalu Gianluigi Buffon, lalu ada anda (Christian Abbiati) yang membela tim pujaan saya. Di timnas saya selalu mendapatkan bimbingan dari Gigi Buffon, dia sudah banyak membantu saya. Lalu ada juga Manuel Neuer yang pantas dianggap sebagai panutan. Saya mencoba meniru permainannya dan belajar darinya," terang Donnarumma saat diwawancarai oleh Abbiati di Milan TV.
Donnarumma juga senang dengan proyek ambisius yang dijalankan Milan saat ini. Milan telah menghabiskan banyak uang di bursa transfer musim ini untuk membeli banyak pemain berkualitas. Selain itu, ia juga merasa aneh karena kini bermain bersama kakaknya, Antonio.
"Milan yang baru? Ada begitu banyak pemain yang datang. Selain itu, pemain lama juga membuat saya nyaman di sini. Bermain dengan kakak rasanya menyenangkan, meski tetap saja aneh. Saya tidak akan pernah mau berlatih bersamanya," imbuh sang wonderkid.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 27 Januari 2026 17:00Depan Loyo Tapi Belakang Kuat, Ini 5 Pelajaran Duel Roma vs Milan
-
Liga Italia 26 Januari 2026 10:53Roma Gagal Menang di Olimpico, Gasperini Akui AC Milan Sangat Berbahaya
-
Liga Italia 26 Januari 2026 10:08Roma vs Milan: Meski Seri, Ada Alasan Bagi Allegri untuk Tersenyum
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 27 Januari 2026 17:29 -
Liga Champions 27 Januari 2026 17:27 -
Liga Inggris 27 Januari 2026 17:17 -
Otomotif 27 Januari 2026 17:16 -
Liga Champions 27 Januari 2026 17:13 -
Liga Italia 27 Januari 2026 17:00
MOST VIEWED
- Hasil Juventus vs Napoli: Kenan Yildiz Bersinar, Bianconeri Pesta Gol
- Hasil Roma vs Milan: Sempat Unggul Dulu, Rossoneri Gigit Jari di Akhir Laga
- Hasil Como vs Torino: Pesta Setengah Lusin Gol, Pasukan Cesc Fabregas Tembus 5 Besar Klasemen Serie A
- Peringatan Capello: 2 Laga Ini Bisa Tentukan Nasib Scudetto Milan
HIGHLIGHT
- 4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Burs...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc():watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,573,20,0)/kly-media-production/medias/5485492/original/007610400_1769508737-nipah_bgs.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/826798/original/006051700_1426131169-1842092shutterstock-175158260780x390.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5485469/original/048372600_1769507808-Screenshot_20260127_162454_Gallery.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5485403/original/085172200_1769505773-Screenshot_20260127_160008_Gallery.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5484754/original/097823900_1769483718-IMG_7126.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5485358/original/009363800_1769504698-1001560667.jpg)

