
Bola.net - - Usaha Barcelona dan Real Madrid untuk bisa mendapatkan jasa Paulo Dybala nampaknya akan menemui jalan yang terjal. Pasalnya, Dybala mengakui masih akan setia kepada Juventus selama ia masih dibutuhkan.
Dybala menegaskan bahwa ia menyerahkan masa depannya kepada Presiden Juve, Andrea Agnelli. Jika Agnelli memeng ingin menjualnya, maka ia akan menurut. Tapi, jika Agnelli ingin ia bertahan, maka Dybala siap bertahan selamanya.
"Saya ingin menjadi lebih bagus di sini. Jika Presiden menginginkan saya bertahan, maka saya akan bertahan di sini selamanya," kata Dybala dikutip dari Sport Mediaset.
Baru-baru ini, Juve telah menempatkan sebuah keistimewaan pada Dybala. Pemain asal Argentina ini diberikan kehormatan untuk memakai nomor punggung yang paling sakral dalam tim yaitu nomor 10. Nomor ini dipakai oleh sejumlah pemain top Juve sebelumnya.
Dybala mengaku harus memikirkan selama dua hari sebelum memutuskan menerima nomor yang pernah di pakai Alessandro Del Piero ini.
"Saya baru saja memperpanjang kontrak tiga bulan yang lalu, klub kemudian minta saya memakai nomor punggung 10, saya memikirkannya selama dua hari dan kemudian berkata, mengapa tidak."
"Saya sangat bahagia di Juventus," tandasnya.
Dybala baru saja mencetak dua gol untuk Juve di laga Supercoppa Itala melawan Lazio. Hanya saja, gol tersebut tidak bisa berakhir dengan gelar juara karena Lazio memenangkan pertandingan dengan skor 3-2.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:19Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:34 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479236/original/068802400_1768971895-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_11.50.44.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479211/original/030628600_1768971055-inggris-dukung-rencana-prabowo-membangun-1-a52a3a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479210/original/048749100_1768970947-135047.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3276071/original/013936200_1603437779-word-stop-with-child-s-hand-dark-wall.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4081368/original/035536900_1657165361-Gaya_David_Beckham_saat_Nonton_Tenis_Wimbledon_2022-AP-1.jpg)

