
Bola.net - - Peringkat 7 AC Milan akan bertandang ke markas tim peringkat 12 Bologna pada giornata 35 Serie A 2017/18, Minggu (29/4). Pelatih Milan Gennaro Gattuso mengakui kalau timnya saat ini berada dalam form yang sangat menyedihkan.
Bagi Gattuso, itu membuatnya sangat marah.
Milan tanpa kemenangan dalam enam laga terakhirnya di Serie A (S4 K2). Dua kekalahan itu adalah 1-3 vs Juventus (tandang) dan 0-1 vs Benevento (kandang). Selama periode itu, Milan juga hanya mampu mencetak tiga gol dan kebobolan enam.
"Saya tak kecewa dengan form kami saat ini, saya sangat marah," kata Gattuso dalam konferensi pers pralaga, seperti dikutip Football Italia. "Karena saya tahu kalau kami bisa melakukan jauh lebih baik."
"Kami tanpa kemenangan selama 40 hari. Jika saya datang ke sini sambil tersenyum, berarti saya tak respek pada semua orang. Saya bisa datang ke sini dan mengatakan kalau kami sempurna, lalu bercanda."
Gattuso benar-benar ingin segera mengembalikan Milan ke trek yang benar. Dia berharap para pemainnya mampu menunjukkan itu di atas lapangan.
"Saya hanya ingin membawa klub ini kembali ke tempat yang semestinya. Ada kalanya saya tak tahu harus mulai dari mana, tapi saya harus berusaha. Namun ini tak mudah."
"Ketika menang, orang-orang menganggap kami seperti Brad Pitt. Sekarang, kami semua dianggap monster."
"Saya bisa duduk di sini dan mencari-cari alasan, tapi saya bukan orang seperti itu. Kami tak boleh terpengaruh dengan kabar-kabar tak menyenangkan dari luar. Tugas kami adalah bicara dengan tindakan di atas lapangan," tegasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
-
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:24Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:41 -
Olahraga Lain-Lain 20 Januari 2026 21:37 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:04 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:55 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)

