
Bola.net - Agen dari Gonzalo Higuain mengungkapkan bahwa kliennya ingin mengakhiri karirnya bersama dengan Juventus.
Higuain gabung ke Juventus dari klub rival, Napoli, pada tahun 2016 lalu. Butuh dana mencapai 90 juta euro untuk merekrutnya ke Turin.
Pemain asal Argentina ini tampil apik di Juve. Dalam dua musim pertamanya, ia menghasilkan 55 gol bagi si Nyonya Tua.
Namun pada musim panas 2018, ia dilepas ke AC Milan dengan status pinjaman selama satu musim. Rossoneri juga memiliki opsi untuk mempermanenkannya setelah masa peminjamannya berakhir.
Akan tetapi ia hanya bertahan di San Siro selama setengah musim saja. Pada Januari 2019, ia dilepas oleh Juve ke Chelsea, juga dengan status pinjaman plus opsi pembelian secara permanen.
Chelsea memang mendapat larangan transfer selama dua periode. Akan tetapi mereka disebut masih bisa mempermanenkan servis pemain berusia 31 tahun tersebut.
Balik ke Juve
Akan tetapi sepertinya Chelsea tak akan bisa meminang eks penyerang Real Madrid itu secara permanen. Pasalnya Higuain mengaku ingin balik ke Juventus.
Saat ini ia masih terikat kontrak hingga tahun 2021 dengan Bianconeri. Menurut sang agen sekaligus kakaknya, Nicolas higuain, ia bertekad untuk bisa menuntaskan kontrak tersebut.
"Gonzalo ingin menghormati kontraknya dan karenanya tetap bersama Juventus selama dua tahun lagi. Penampilannya di Juve bagus dan bermain untuk tim lain di Italia bukanlah solusi yang bisa diterapkan," ujarnya kepada Radio Marte.
"Saya tidak ingin tidak menghormati siapa pun, tetapi jika Gonzalo bermain di Italia lagi maka ia hanya akan untuk Juve, yang memiliki dirinya," tegasnya.
"Saya pikir ini bisa menjadi tahun Gonzalo. Ia memiliki begitu banyak kekuatan dan tekad, dan ia ingin mengakhiri karirnya di Juve," tandasnya.
Keinginan Gonzalo Higuain kembali ke Juventus ini sendiri tak lepas dari kabar pergantian pelatih di klub tersebut. Kabarnya dalam waktu dekat Bianconeri akan dilatih oleh Maurizio Sarri.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:29
-
Editorial 21 Oktober 2025 22:27
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
-
Liga Italia 21 Oktober 2025 21:47
Dilema Juventus: Biaya Pemecatan Igor Tudor dan Beban Finansial Klub
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:02
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Luka Modric Punya Rencana Emosional Usai Kontraknya di AC Milan Habis: Siap Pulang ke Real Madrid!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...