
Bola.net - Fiorentina dan AS Roma harus puas berbagi angka usai bermain imbang 2-2 dalam laga giornata 28 Serie A 2023/2024 yang digelar di Artemio Franchi, Senin (11/3/2024) dini hari WIB.
Fiorentina dua kali memimpin lewat gol Luca Ranieri dan Rolando Mandragora. Roma dua kali pula menyamakan kedudukan lewat gol-gol dari Houssem Aouar dan Evan Ndicka.
Berkat hasil ini, Roma masih tertahan di peringkat enam klasemen dengan poin 47, unggul dua angka dari Fiorentina yang juga masih menduduki peringkat tujuh.
Simak ulasan pertandingannya di bawah ini.
Jalannya Pertandingan

Fiorentina mencoba langsung tampil agresif sejak awal. Ranieri pun membawa tuan rumah unggul lebih dulu pada menit ke-18. Keunggulan 1-0 Fiorentina bertahan hingga turun minum.
Kembali dari kamar ganti, Roma sukses menyamakan skor berkat gol yang dicetak Aouar di menit ke-58. Namun, Fiorentina kembali memimpin lewat aksi Mandragora, 11 menit berselang.
Menit ke-79, wasit Davide Massa memberi penalti untuk Fiorentina usai Leandro Paredes dianggap melakukan pelanggaran di kotak terlarang. Sayang, eksekusi penalti Cristiano Biraghi mampu dibendung Mile Svilar.
Kegagalan ini terbukti harus dibayar mahal oleh Fiorentina. Kemenangan di depan mata mereka buyar usai Ndicka mencetak gol pada menit kelima masa injury time. Skor imbang 2-2 pun menjadi hasil akhir laga ini.
Susunan Pemain

Fiorentina: Pietro Terracciano; Michael Kayode, Nikola Milenkovic, Luca Ranieri, Cristiano Biraghi; Maxime Lopez (Arthur Melo 90'), Rolando Mandragora (Antonin Barak 90'); Nicolas Gonzalez (Jonathan Ikone 46'), Giacomo Bonaventura, Riccardo Sottil (Alfred Duncan 78'); Andrea Belotti (M'bala Nzola 90').
Roma: Mile Svilar; Gianluca Mancini, Evan Ndicka, Diego Llorente; Angelino (Leonardo Spinazzola 80'), Bryan Cristante, Leandro Paredes (Lorenzo Pellegrini 80'), Stephan El Shaarawy (Nicola Zalewski 73'); Paulo Dybala (Tommaso Baldanzi 73'), Houssem Aouar; Romelu Lukaku.
Pelatih: Daniele De Rossi.
Klasemen Serie A 2023/2024
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 25 Januari 2026 23:25 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 23:09 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 23:08 -
Liga Italia 25 Januari 2026 23:00Jay Idzes Tundukkan Emil Audero dalam Duel Sassuolo vs Cremonese
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 25 Januari 2026 23:25 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 23:09 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 23:08 -
Liga Italia 25 Januari 2026 23:00 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 22:59 -
Bola Indonesia 25 Januari 2026 22:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsena...
- Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecat...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483288/original/073482700_1769357867-000_93XG7YK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483285/original/058893000_1769356791-Screenshot_20260125_221700_Instagram.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482699/original/032773600_1769240464-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483246/original/046687900_1769348296-Longsor_Cisarua_Bandung_Barat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482402/original/054602000_1769182507-lula_lahfah.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482931/original/031161800_1769293929-Kantong_jenazah_korban_terdampak_bencana_longsor_di_Pasirlangu__Cisarua__Kabupaten_Bandung_Barat.jpg)

