
Bola.net - AC Milan sukses menghajar Cagliari dengan skor telak 4-1 kala kedua tim bertemu dalam partai Serie A 2021/22 giornata kedua yang digelar di San Siro, Senin (30/8/2021) dini hari WIB.
Dua dari empat gol kemenangan Milan dicetak oleh Olivier Giroud, salah satunya lewat titik penalti. Dua gol lainnya masing-masing diciptakan oleh Sandro Tonali dan Rafael Leao.
Berkat hasil ini, Milan untiuk sementara menempati peringkat empat klasemen dengan enam poin, sedangkan Cagliari menduduki peringkat 14 dengan satu poin.
Babak Pertama
Laga sudah berlangsung seru sejak awal babak pertama. Milan membuka keunggulan pada menit ke-12 lewat eksekusi tendangan bebas indah yang dilakukan Tonali.
Skor ini hanya bertahan selama tiga menit karena Deiola sukses menyamakan kedudukan setelah sundulannya meneruskan assist Joao Pedro gagal diantisipasi oleh Mike Maignan.
Dua menit berselang, Milan kembali memimpin setelah tembakan keras yang dilepas Rafael Leao dari luar kotak penalti mengenai Brahim Diaz dan berbelok arah menjadi gol.
Keunggulan Milan bertambah pada menit ke-24. Kali ini giliran Giroud yang mencatatkan namanya di papan skor lewat tembakan first time meneruskan assist Brahim Diaz.
Memasuki menit ke-41, Kevin Strootman melakukan handball di kotak terlarang. Milan pun mendapat hadiah penalti yang dituntaskan menjadi gol oleh Giroud. Skor 4-1 bertahan hingga turun minum.
Babak Kedua
Kembali dari kamar ganti, Milan sedikit menurunkan tempo permainan mereka. Meski demikian, Cagliari tetap tak mampu memanfaatkan situasi untuk menipiskan jarak.
Tak ada gol tambahan yang tercipta dari kedua tim di sisa pertandingan. Skor 4-1 untuk kemenangan Milan pun menjadi hasil akhir laga ini.
Susunan Pemain
Milan: Mike Maignan; Davide Calabria, Simon Kjaer, Fikayo Tomori, Theo Hernandez; Rade Krunic, Sandro Tonali (Ismael Bennacer 68'); Alexis Saelemaekers (Alessandro Florenzi 68'), Brahim Diaz (Daniel Maldini 85'), Rafael Leao (Ante Rebic 68'); Olivier Giroud (Samu Castillejo 90').
Cagliari: Boris Radunovic; Luca Ceppitelli (Gabriele Zappa 64'), Diego Godin, Andrea Carboni; Nahitan Nandez, Razvan Marin, Kevin Strootman (Diego Farias 75'), Alessandro Deiola (Gaston Pereiro 85'), Dalbert (Charalambos Lykogiannis 75'); Joao Pedro, Leonardo Pavoletti (Damir Ceter 85').
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 16:51 -
Bolatainment 20 Januari 2026 16:50 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478486/original/020318500_1768903480-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_16.53.09.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478382/original/073050900_1768899671-000_1BH95K.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478423/original/1377-Wakil_Menteri_Kelautan_dan_Perikanan_Laksamana_TNI__Purn__Didit_Herdiawan_menemui_keluarga_tiga_pegawai_Kementerian_Kelautan_dan_Perikanan__KKP__yang_menjadi_korban_kecelakaan_pesawat_IAT_ATR.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476057/original/059970900_1768709189-dro.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477121/original/013686100_1768809456-IMG-20260119-WA0001.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478387/original/060178300_1768900220-23d841c0-73a5-491c-b90d-a2c68d4c7d5d.jpeg)

