
Bermain di kandang sendiri membuat Udinese bermain agresif sejak menit pertama. Lima menit babak pertama berjalan, tuan rumah nyaris unggul, beruntung peluang dari Antonio Di Natale itu masih belum menemui sasaran.
Alih-alih mencetak gol dengan permainan agresif mereka, Udinese justru harus kebobolan pada menit ke-23. Adalah Mauro Icardi yang mampu mengejutkan tuan rumah setelah tendangan kerasnya gagal diantisipasi oleh kiper Udinese, Orestis Karnezis.
Inter Milan bahkan berhasil menambah keunggulan dengan cepat lewat gol Jovetic. Sebuah kesalahan yang dilakukan pertahanan Udinese mampu dimanfaatkan Jovetic untuk kiper Karnezis menit ke-31. Skor 2-0 Inter Milan unggul di babak pertama.
Di babak kedua Udinese berniat untuk mengejar ketertinggalan dengan bermain lebih agresif. Tuan rumah sempat mencetak gol melalui aksi Thereau, sayang gol tersebut dianulir karena Thereau sudah offside.
Pada menit ke-70, usaha Manuel Iturra untuk membawa Udinese memperkecil ketertinggalan dari Inter kembali gagal. Mendapatkan bola rebound hasil sepakan Antonio Di Natale, Iturra lalu melepaskan tembakan terukur ke gawang Inter. Sayang peluang itu juga gagal menemui sasaran.
Udinese justru harus tertinggal 0-3 di menit ke-83 setelah Icardo kembali mencetak gol. Lengahnya lini belakang Udinese dimanfaatkan Icardi yang mampu melepaskan tembakan keras dari sisi kanan gawang tuan rumah.
Di menit-menit akhir, Udinese justru harus kembali menderita. Kali ini Marcelo Brozovic yang mampu mencatatkan namanya di papan skor dan mengubah kedudukan menjadi 4-0 untuk keunggulan tim tamu. Skor ini pun bertahan hingga pertandingan selesai.
(bola/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 02:33
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

