
Bola.net - - Inter Milan memberikan konfirmasi telah menyelesaikan transfer Borja Valero dari Fiorentina. Gelandang asal Spanyol ini akan menjalin kontrak dengan Inter selama tiga tahun ke depan.
Fiorentina sudah lebih dulu mengumumkan kepergian Valero untuk gabung Inter pada hari Senin (11/7) kemarin. Menyusul pernyataan tersebut, kini giliran Inter menyatakan bahwa Valero akan bermain bersama Nerazzurri hingga 2020 mendatang.
Tak dinyatakan berapa mahar kepindahan Valero ke Inter. Kabarnya, pemain jebolan akademi Real Madrid ini dihargai dengan nilai 7 juta euro.
"Borja Valero Iglesias resmi menjadi pemain Inter setelah menyelesaikan semua formalitas yang diperlukan. Gelandang asal Spanyol ini menandatangani kontrak selama tiga tahun," demikian pernyataan resmi Inter.
"Selamat datang di Inter, Borja!"
👕⚫️🔵 Welcome to #Inter, @bvalero20! Find out which shirt number he'll be wearing 👉https://t.co/2FbnUqFokt #WelcomeBorja #InterIsComing #FCIM pic.twitter.com/5k5JfZA0dt
— F.C. Internazionale (@Inter_en) July 11, 2017
Sebelum bermain di Fiorentina sejak tahun 2012, Valero pernah bermain di Real Malorca, West Brom, dan Villarreal.
Di Inter, Valero akan mengenakan nomor punggung 20. Pemain 32 tahun ini menjadi pembelian Inter ketiga tahun ini setelah sebelumnya mendapatkan penjaga gawang Daniele Padelli dan pemain belakang Milan Skriniar.
Kepindahan Valero ke Inter ini sempat menjadi perhatian. Fiorentina ingin membawa Valero ke meja hijau karena pernyataannya yang kontroversial soal klub yang kemudian menyebar di media sosial.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
-
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

