
Bola.net - - Gonzalo Higuain akan bertemu dengan mantan timnya untuk pertama kalinya ketika Juventus menghadapi Napoli di Serie A akhir pekan ini. Yang menjadi pertanyaan, apakah ia pantas melakukan selebrasi jika mencetak gol?
Jose Altafini, pemain Napoli yang pindah ke Juve pada tahun 1972, menyarankan agar Higuain tak sungkan untuk merayakan gol jika mencetaknya. Sebab, selama menjalin kontrak bersama Juve, ia harus mendedikasikan dirinya untuk klub yang membayarnya.
"Cukup dengan cerita tentang orang yang tak tahu terima kasih. Jika ia bermain dan mencetak gol, Higuain boleh melakukan selebrasi. Tak salah melakukan hal seperti itu, Anda harus bermain bagus untuk klub yang membayar Anda," ujar Altafini pada Sport Mediaset.
"Saya juga mendapat cibiran di Naples setiap waktu ketika saya gabung Juve. Wajar jika ganti tim, meskipun dalam politik Anda juga bisa ganti partai.
"Higuain harus santai dan bermain, dan jika ia mencetak gol ia harus merayakannya seperti pemain lain. Dia tidak merayakan untuk melawan Napoli, ia merayakan untuk timnya dan pendukungnya," terangnya.
Higuain meninggalkan Partenopei pada musim panas kemarin setelah Bianconeri mengaktifkan klausul rilisnya senilai 90 juta euro.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
-
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479667/original/059620500_1768984877-Ketua_Ombudsman_Mokhammad_Najih_datangi_TPI_Bandara_Internasional_Soekarno-Hatta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478835/original/044635200_1768940644-AP26020672864933.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479649/original/085573600_1768984336-Satwa_lindung_yang_berusaha_diselundupkan_ke_luar_negeri.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5387930/original/026756900_1761107563-viktor_gyokeres_selebrasi_arsenal_atletico_madrid_ap_alastair_grant.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479631/original/069828100_1768983063-IMG-20260121-WA0004.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5272316/original/024386100_1751539843-20250703-Kenaikan_tarif_Ojol-ANG_2.jpg)

