
Bola.net - - Juventus dikabarkan siap bersaing dengan Manchester United untuk mendapatkan pemain bintang Lazio, Keita Balde pada bursa transfer musim panas mendatang.
Penyerang asal Senegal tersebut gabung dengan Lazio pada tahun 2011 lalu. Setelah hampir enam tahun bersama Biancocelesti, Balde kini sudah menjadi pemain utama dan bermain mengesankan musim ini.
Tapi masalahnya, Balde sepertinya sudah tak betah bertahan di Lazio. Mengutip dari Calciomercato, pemain 21 tahun ini telah menolak tawaran kontrak baru di Lazio karena memiliki hubungan kurang baik dengan presiden klub, Claudio Lotito.
Akhir-akhir ini, Manchester United dipercaya terus memantau penampilan Balde untuk memboyongnya ke Old Trafford. Balde yang biasa bermain melebar menjadi incaran Jose Mourinho karena dipercaya akan menjadi pengganti yang tepat setelah melepas Memphis Depay ke Lyon bulan ini atau menjadi saingan Anthony Martial.
Selain Juve dan MU, AC Milan juga dikatakan tertarik dengan Balde. Klub yang sebentar lagi akan dikuasai konsorsium asal Tiongkok tersebut dipercaya siap menggelontorkan dana besar untuk mendapatkan pemain bintang demi mengembalikan tim menjadi tim elit di Eropa.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:19Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:47 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 09:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:15 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/3274952/original/072089200_1603351856-20201022-Aksi-Tolak-UU-Omnibus-Law-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478812/original/086450500_1768927581-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)

