
Bola.net - Klub Serie A, Juventus diberitakan belum mau berpisah dengan Blaise Matuidi. Mereka diberitakan bakal mengajukan perpanjangan kontrak sang gelandang di Turin.
Pada musim panas ini, Juventus mendapatkan sejumlah armada baru untuk lini tengah mereka. Mereka merekrut Adrien Rabiot dan Aaron Ramsey dengan status free agent.
Kedatangan dua pemain itu dirumorkan membuat Juventus harus menjual beberapa gelandang mereka. Maklum saat ini mereka memiliki stok gelandang yang berlimpah sehingga mereka harus memberikan ruang untuk para pemain baru ini.
Nama Matuidi sempat dirumorkan akan menjadi pemain yang disingkirkan Sarri. Namun Calciomercato mengklaim bahwa kenyataan yang terjadi sebaliknya, karena Sarri ingin memperpanjang kontrak sang pemain.
Simak situasi kontrak Matuidi selengkapnya di bawah ini.
Performa Apik
Menurut laporan tersebut, Sarri cukup terkesan dengan penampilan sang pemain di lini tengah Juve.
Matuidi memang dipasang sebagai starter di dua pertandingan pertama Juventus musim ini. Sang gelandang dinilai tampil apik di dua pertandingan tersebut.
Sarri merasa bahwa sang gelandang masih memiliki banyak hal yang bisa ditawarkan untuk timnya sehingga ia ingin memperpanjang kontraknya.
Undang Agen
Menurut laporan tersebut, manajemen Juventus sudah mengundang agen Matuidi untuk datang ke Turin.
Mereka ingin segera berdiskusi mengenai kontrak baru sang pemain. Untuk itu mereka saat ini juga sudah mulai menyusun draft kontrak Matuidi.
Pihak Matuidi diberitakan cukup tertarik dengan tawaran ini sehingga mereka siap bernegosiasi mengenai kontrak baru sang gelandang.
Kontrak Hampir Habis
Kontrak Matuidi di Juventus sendiri sudah hampir berakhir.
Kontraknya akan berakhir di musim panas tahun depan tanpa opsi perpanjangan otomatis.
(Calciomercato)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 22:58
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:46
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 22:28
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Pidato Cesc Fabregas Usai Kemenangan Como atas Juventus Langsung Viral: Benar-Benar Bikin Haru
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...