
Bola.net - - Sami Khedira dipastikan tak bisa terlibat dalam laga leg pertama 16 besar Liga Champions kontra Atletico Madrid hari Kamis (21/2) akibat permasalahan pada jantungnya. Setelah pemeriksaan, pemain asal Jerman tersebut dipastikan harus absen selama sebulan.
Pada musim ini, pemain yang berposisi sebagai gelandang tersebut sering berkutat dengan ruang perawatan akibat cedera. Sebelum mengalami masalah jantung, Khedira sempat dirawat sebanyak tiga kali sehingga harus melewatkan 13 pertandingan Juventus.
Hal itulah yang menjadi penyebab utama mengapa dirinya hanya mampu mencatatkan sembilan penampilan di Serie A musim ini. Untungnya, Bianconeri masih memiliki stok gelandang melimpah seperti Rodrigo Bentancur dan Emre Can.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Khedira Absen Sebulan
Pada akhir pekan kemarin, tepatnya saat Juventus menghadapi Frosinone dalam laga lanjutan Serie A, Khedira turut bermain sejak menit awal. Bahkan ia nyaris mencetak gol andai saja bola yang mengarah pada dirinya tidak diserobot Leonardo Bonucci.
Sayangnya, secara mendadak, ia tak bisa turut membela Juventus dalam laga sepenting Liga Champions. Klub mengumumkan bahwa Khedira tak bisa disertakan karena mengalami permasalahan dengan detak jantungnya.
Dengan segera, pihak klub menggelar tes untuk mengetahui kondisi serta berapa lama ia harus absen. Akhirnya pada hari Kamis (21/2), beberapa saat sebelum laga kontra Atletico digelar, diketahui bahwa Khedira harus menepi selama satu bulan.
Pernyataan Resmi Klub
"Pagi hari ini, pemain Sami Khedira menjalani tes elektrofisiologi dan terapi intervensi yang sukses oleh Prof. Fiorenzo Gaita, konsultan kardiologi Juventus," ungkap pernyataan resmi klub di situs resminya.
"Setelah menjalani masa penyembuhan yang singkat, sang pemain baru bisa kembali beraktivitas kira-kira dalam waktu satu bulan," tutup pernyataan tersebut.
Khedira kemungkinan besar akan absen saat Juventus bertemu salah satu rival terberatnya, Napoli, dalam laga lanjutan Serie A awal bulan Maret nanti. Jika proses penyembuhan berjalan lancar, ia mungkin baru bisa tampil di leg kedua Liga Champions.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video 5 catatan menarik laga Liverpool vs Bayern Munchen pada leg I babak 16 Besar Liga Champions 2018-2019.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:59Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:56Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
-
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
-
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:32 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 18:27 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 21 Januari 2026 17:45 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 17:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4843315/original/041301600_1716764000-20240526_123544.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5453730/original/031694300_1766490130-Menteri_Perumahan_dan_Kawasan_Permukiman__PKP___Maruarar_Sirait-23_Desember_2025a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2324058/original/029514300_1533785565-508390.jpg)

