
Bola.net - Alessandro Bastoni mengungkapkan bahwa dirinya sempat ingin meninggalkan Inter Milan pada tahun 2019. Namun, Antonio Conte berhasil meyakinkannya untuk bertahan.
Inter mengontrak Bastoni dari Atalanta pada tahun 2018. Namun, bek timnas Italia tersebut kemudian dipinjamkan ke Parma selama satu musim.
Setelah kembali ke Giuseppe Meazza, Bastoni berhasil menjadi sosok penting di lini belakang Inter. Dia tampil reguler di bawah kepelatihan Antonio Conte dan Simone Inzaghi.
Sampai sejauh ini, Bastoni sudah memainkan 188 pertandingan di semua kompetisi bersama Inter. Dia mengemas tiga gol dan 14 assist dari penampilannya tersebut.
Pernah Ingin Pergi
Bastoni mengaku sempat terdorong untuk meninggalkan Inter setelah menjalani masa peminjaman di Parma. Namun, Conte-lah yang bersikeras untuk mempertahankannya di klub.
“Saya menghabiskan satu musim di Parma dan kemudian saya beruntung menemukan Antonio Conte di sini,” kata Bastoni di podcast Frog Talks.
“Saya mendorong untuk hengkang pada musim itu karena mereka baru saja mendatangkan Diego Godin dan mereka sudah memiliki Milan Skriniar dan Stefan de Vrij.
"Saya telah memainkan 25 pertandingan di Parma, musim yang bagus, namun levelnya berbeda. Namun, Conte bersikeras dan meyakinkan saya untuk bertahan.”
Sempat Kesulitan
Bastoni mengaku sempat kesulitan bermain di Inter. Namun, pemain bertahan berusia 24 tahun itu pada akhirnya bisa mengatasinya.
“Barella dan saya membicarakannya sesekali. Kami sangat kesulitan, tapi kami sangat bugar sehingga pada akhirnya kami selalu pulih,” ujar Bastoni.
“Simone Inzaghi telah menemukan grup yang sempurna. Kami berpikir sebagai sebuah tim. Kami belajar banyak dari pemain seperti Anda [Ranocchia], Marcelo Brozovic, dan Samir Handanovic.”
Sudah Tidak Ingin Hengkang
Kontrak Bastoni bersama Nerazzurri akan habis pada Juni 2028. Kini, Bastoni tidak lagi kepikiran untuk hengkang.
“Saya bahagia di sini sekarang," tegasnya.
"Saya adalah salah satu pemain paling 'berpengalaman'. Dunia Inter luar biasa, dan saya tidak melihat diri saya berada di tempat lain saat ini. Saya benar-benar merasa seperti di rumah sendiri."
Sumber: Football Italia
Jadwal Pertandingan Inter Milan Berikutnya
Pertandingan: AS Roma vs Inter Milan
Kompetisi: Serie A
Venue: Olimpico
Hari: Minggu, 11 Februari 2024
Jam: 00.00 WIB
Live streaming: Vidio
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 30 Januari 2026 17:53Usaha AC Milan Membuahkan Hasil, Jean-Philippe Mateta OTW ke San Siro
-
Liga Inggris 30 Januari 2026 17:47Antonio Conte Terpukau Joao Pedro, Pemain yang Sebabkan Napoli Keok dari Chelsea
-
Liga Italia 30 Januari 2026 17:23AC Milan Dapat Angin Segar: Leon Goretzka Bakal Angkat Kaki Dari Bayern
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 31 Januari 2026 00:59 -
Voli 30 Januari 2026 22:47 -
Voli 30 Januari 2026 22:40 -
Otomotif 30 Januari 2026 21:16 -
Tim Nasional 30 Januari 2026 20:35 -
Liga Champions 30 Januari 2026 19:42
MOST VIEWED
- Inter Milan Selangkah di Depan AC Milan dan Juventus dalam Perburuan Mantan Bek Sayap Arsenal
- Conte Mengamuk! Tak Terima Napoli Disebut Mantan Juara oleh Pelatih Juventus, Luciano Spalletti
- Gagal Daratkan En-Neysri, Juventus Kejar Penyerang Manchester United Ini?
- Nasib Napoli dan Conte Usai Tersingkir dari Liga Champions: Boncos 10 Juta Euro dan Ultimatum Datang!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5454810/original/007778500_1766572803-jokowi__1_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5486892/original/056275200_1769635928-gianluca-prestianni-benfica-berebut-bola-jude-bellingham-real-madrid-liga-champions.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4750795/original/017104800_1708660528-lulalahfah_1708488000_3307090680726527786_199618161.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482402/original/054602000_1769182507-lula_lahfah.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5487881/original/098610500_1769682055-4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5484027/original/066562000_1769411301-image.png)
