
Bola.net - Martin Odegaard layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias man of the match Arsenal vs Luton Town, duel lanjutan Premier League 2023/2024. Skuad Mikel Arteta membungkus tiga poin lewat kemenangan 2-0.
Kamis (4/4/2024) dini hari WIB, Arsenal meladeni Luton Town di Emirates Stadium. Laga ini penting bagi The Gunners untuk terus meraih poin maksimal dalam balapan menuju juara Liga Inggris musim ini.
Luton melawan dengan baik, tapi Arsenal menunjukkan perbedaan level mereka. Dua gol di babak pertama dari Martin Odegaard (24') dan aksi own goal Daiki Hashioka (44') memastikan kemenangan Arsenal.
Tambahan tiga poin mengukuhkan posisi Arsenal di puncak klasemen sementara Liga Inggris 2023/2024. Mereka memimpin dengan 68 poin dari 30 pertandingan.
Gol Odegaard
Gol Odegaard jadi momen kunci kemenangan Arsenal di laga ini. Dia membuka keunggulan tim di menit ke-24, memukul mundur tim lawan yang sempat mendapatkan momentum.
Gol ini pun menunjukkan ketajaman Odegaard sebagai gelandang serang. Dia melepas total 3 percobaan tembakan dan berhasil mencetak gol dengan salah satu percobaan.
Odegaard mencatatkan 89% umpan akurat plus 2 umpan kunci untuk membuka peluang. Performanya komplet, diberi rapor 7,5 oleh Whoscored.
Susunan pemain
ARSENAL (4-3-3): Raya; Zinchenko (74' Tomiyasu), Gabriel, Saliba, White; Smith Rowe (85' Jorginho), Partey (67' Partey), Odegaard; Trossard, Nelson (75' Martinelli), Havertz (66' Nketiah)
Pelatih: Mikel Arteta
LUTON TOWN (3-4-2-1): Kaminski; Kabore, Mengi, Hashioka; Doughty, Barkley, Ruddock (54' Chong), Onyedinma (75' Woodrow); Clark, Townsend (81' Berry); Morris
Pelatih: R. Edwards
Klasemen Liga Inggris 2023/2024
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 31 Januari 2026 11:08Bekuk City dan Arsenal, MU Tidak Boleh Sombong ketika Jamu Fulham!
-
Liga Inggris 31 Januari 2026 10:42 -
Liga Inggris 31 Januari 2026 10:29Sedih! Michael Carrick Pastikan Patrick Dorgu Menepi Cukup Lama dari Skuad MU
-
Liga Inggris 31 Januari 2026 03:01
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 31 Januari 2026 11:08 -
Otomotif 31 Januari 2026 10:58 -
Liga Inggris 31 Januari 2026 10:42 -
Liga Inggris 31 Januari 2026 10:29 -
Voli 31 Januari 2026 09:44 -
Voli 31 Januari 2026 09:35
MOST VIEWED
- Inter Milan Selangkah di Depan AC Milan dan Juventus dalam Perburuan Mantan Bek Sayap Arsenal
- Conte Mengamuk! Tak Terima Napoli Disebut Mantan Juara oleh Pelatih Juventus, Luciano Spalletti
- Gagal Daratkan En-Neysri, Juventus Kejar Penyerang Manchester United Ini?
- Nasib Napoli dan Conte Usai Tersingkir dari Liga Champions: Boncos 10 Juta Euro dan Ultimatum Datang!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5489169/original/077148600_1769829195-1001576681.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5489114/original/083387700_1769825944-IMG_6375.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5486893/original/094939900_1769636501-vangelis-pavlidis-benfica-tekel-aurelien-tchouameni-real-madrid-liga-champions.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/1101201/original/038411100_1451931786-499791614.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5454810/original/007778500_1766572803-jokowi__1_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5486892/original/056275200_1769635928-gianluca-prestianni-benfica-berebut-bola-jude-bellingham-real-madrid-liga-champions.jpg)
