
Bola.net - Selama ini Manchester City dikenal sebagai klub yang memiliki sokongan dana berlimpah. Namun kata beberapa laporan yang beredar, juara bertahan Premier League tersebut tak bisa bersaing uang dengan Barcelona.
The Citizens dilaporkan sebagai peminat baru terhadap jasa Lautaro Martinez yang sekarang memperkuat raksasa Italia, Inter Milan. Lautaru sendiri adalah cinta lama Barcelona yang masih terasa sampai sekarang.
Tentu saja perebutan tanda tangan pemain berkebangsaan Argentina itu tidak hanya diikuti oleh Manchester City dan Barcelona saja. Raksasa Eropa lainnya, Chelsea, pun disebut-sebut meminati dirinya.
Sebagaimana yang diketahui, Chelsea sedang membutuhkan tambahan daya gedor baru untuk menggantikan gol-gol Eden Hazard yang hilang. Ditambah lagi Olivier Giroud diyakini akan hengkang pada akhir musim ini.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
City Tidak Punya Dana
Ketertarikan banyak klub ini membuat Inter Milan jadi berada di atas angin. Mereka bisa mendapat keuntungan besar dengan menetapkan harga tinggi bagi siapapun yang menginginkan Lautaro Martinez.
Dan mereka telah melakukannya. Lautaro disebut punya klausul transfer sebesar 110 juta euro dalam kontraknya dan Inter enggan bergeming dari angka tersebut.
Jelas, klub-klub yang mengincarnya akan berupaya keras guna memenuhi permintaan Inter. Tapi kata FCInterNews, Manchester City bisa dipertimbangkan untuk dicoret dalam perburuan pemain berusia 22 tahun tersebut.
FCInterNews mengklaim bahwa Manchester City tak punya kekuatan finansial untuk bersaing dalam urusan pundi-pundi uang. Kemungkinan besar, ini disebabkan oleh krisis Covid-19 yang sedang terjadi di berbagai negara.
Tinggal Jual Pemain, Beres!
Barcelona sendiri masih memungkinkan untuk mendaratkan Lautaro Martinez di Camp Nou musim depan. Mengingat nilai yang kerap mereka keluarkan di bursa transfer, angka 110 juta euro seharusnya tidak jadi masalah.
Di skuat Barcelona saat ini sudah ada tiga pemain yang dibeli dengan harga lebih dari 100 juta euro. Mereka adalah Philippe Coutinho yang sedang dipinjamkan ke Bayern Munchen, Ousmane Dembele, dan Antoine Griezmann.
Barcelona bisa menguangkan salah satu dari ketiganya jika memang tidak sedang memegang dana lebih saat ini. Dan Coutinho serta Dembele bukanlah penyerang utama Barcelona sekarang.
Namun, juara bertahan La Liga tersebut harus bergerak cepat. Klausul pelepasan Lautaro Martinez hanya berlaku dari tanggal 1 hingga 15 Juli 2020. Lewat dari itu, Inter bisa mematoknya dengan harga yang lebih tinggi.
(Sport Witness)
Baca juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 02:33 -
Liga Champions 21 Januari 2026 02:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

