
Bola.net - AS Roma dikabarkan siap saja merelakan Tammy Abraham pindah ke Manchester United asalkan ia ditebus sebesar Rp1,8 triliun.
Tammy sempat jadi andalan Chelsea. Namun ia kemudian tersingkir seiring kedatangan Timo Werner dan Romalu Lukaku.
Striker asal Inggris ini akhirnya memilih berkarier di negara lain, Italia. Ia bersedia menerima pinangan AS Roma.
Bermain di negara asing tak membuatnya gentar. Tammy pun sukses memikat hari fans Roma dengan penampilannya yang tajam di lini serang.
Tammy Diminati Manchester United
Penampilan apik Tammy Abraham bersama AS Roma tentu saja langsung mengundang perhatian dari klub lain. Pemain berusia 24 tahun tersebut langsung disebut diincar oleh Manchester United.
Setan Merah disebut berniat mencari bomber baru pada musim panas 2022 mendatang. Kans MU mendatangkan Tammy pun disebut terbuka lebar.
Pasalnya Tammy diklaim kurang betah di Italia. Ia pun siap balik ke Premier League.
AS Roma Patok Harga Mahal untuk Tammy
AS Roma tahu bahwa penampilan Tammy Abraham membuatnya menjadi target klub lain. Mereka pun menegaskan enggan melepas striker jangkung tersebut.
Apalagi ia sedang gacor sekarang ini. Selain itu ia juga masih terikat kontrak sampai tahun 2026.
Akan tetapi, masih ada satu kemungkinan bagi Manchester United atau klub mana pun untuk merekrut Tammy Abraham. Syaratnya, mereka harus menebusnya minimal 100 juta pounds atau sekitar Rp1,8 triliun.
Kabar ini disampaikan oleh Daily Mail. Namun Roma bisa saja kehilangan Tammy pada tahun 2023.
Pasalnya saat itu klausul buy back Chelsea akan aktif. The Blues bisa memboyongnya pulang dengan harga 67 juta pounds.
Laporan itu juga menyebut ada beberapa tim lain yang mengamati performa Tammy Abraham di AS Roma selain Manchester United. Salah satunya adalah Manchester City.
Klasemen Liga Inggris
(Daily Mail)
Gosip Lainnya:
- Laris Manis! Juventus Ramaikan Perburuan Bek Barcelona, Ronald Araujo
- Haaland Atau Mbappe, Siapa yang Lebih Dipilih Jordi Alba Gabung Barcelona?
- Paul Pogba Belum Tutup Pintu untuk Bertahan di Manchester United
- Dua Mimpi Alba di Barcelona: Messi Balik + Dembele Bertahan
- Ronald Araujo Tolak Tawaran Kontrak Baru dari Barcelona, Mantap Gabung MU?
- 3 Mantan Pemain MU yang Jadi Calon Asisten Erik Ten Hag, Ada Roy Keane?
- Barcelona Masih Buka Pintu untuk Ousmane Dembele Bertahan
- Bukan ke MU, Thomas Tuchel Bakal Latih Real Madrid Musim Depan?
- Cihuy! Milan Sudah Raih Kesepakatan Personal Dengan Origi
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)

