
Bola.net - - Direktur Juventus, Guiseppe Marotta, menampik isu kepindahan Paulo Dybala ke Atletico Madrid. Dia bahkan menganggap pertemuan antara sang pemain dengan Diego Simeone merupakan hal yang sering terjadi di Italia.
Baru-baru ini, Dybala kedapatan berada di Spanyol dan bertemu dengan pelatih Atletico Madrid, Simeone. Dengan cepat, pemberitaan mengenai kepindahan pemain asal Argentina tersebut ke Atletico menyebar di banyak media.
Namun, Marotta hanya tersenyum saat mendengar isu tersebut. Ia juga menyebutkan bahwa hal tersebut merupakan sesuatu yang wajar dan sering terjadi di Italia saat ini.
"Saya tersenyum melihat orang-orang membicarakan tentang makan malam antara Dybala dan Simeone," ujar Marotta kepada Mediaset Premium.
"Saya tidak terkejut bahwa di restoran Madrid, itu bisa terjadi kepada striker kami dan pelatih dari klub lain duduk berdekatan dengannya. Ini adalah hal yang sering terjadi di Milan, Turin, dan juga Roma," tandasnya.
Dybala merupakan salah satu pemain bintang yang sedang bersinar bersama Juventus musim ini. Di laga akhir pekan kemarin melawan AC Milan, ia menyarangkan satu gol dan membawa Bianconeri menang dengan skor 3-1.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:19
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:00
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:38
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:25
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:22
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:19
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:12
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Pidato Cesc Fabregas Usai Kemenangan Como atas Juventus Langsung Viral: Benar-Benar Bikin Haru
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...