
Bola.net - Charles De Ketelaere mengaku ia sudah sering menerima kritikan, tak cuma di AC Milan tapi juga di Club Brugge dan caranya mengatasinya adalah dengan mengabaikannya begitu saja.
De Ketelaere direkrut dengan harga cukup mahal untuk ukuran Milan. Pemain 22 tahun ini diharap bisa membantu Rossoneri bersaing di pentas Serie A dan Liga Champions.
Sayangnya penampilan De Ketelaere tak sesuai ekspektasi. Dari sejauh ini sudah bermain sebanyak 31 kali tapi baru menyumbang satu assist saja.
De Ketelaere akhirnya mendapat sorotan dari fans dan media. Tentunya ia juga panen kritikan.
Cara De Ketelaere Atasi Kritikan
Soal kritikan itu, Charles De Ketelaere mengaku ia sudah terbiasa dengan hal tersebut. Ia mengaku tak cuma mendapatkannya di AC Milan tapi juga pernah menerimanya saat masih di Club Brugge.
Meski demikian De Ketelaere menegaskan dirinya tak terpengaruh oleh kritikan-kritikan tersebut. Sebab semua omongan itu masuk kuping kanan dan keluar dari kuping kiri.
“Saya akui bahwa dengan satu atau lain cara saya mendapatkan komentar itu, tetapi saya tidak pernah fokus pada kritik. Di Brugge saya juga menerima banyak dari mereka, baik positif maupun negatif. Di Milan, komentar awalnya positif dan kemudian menjadi negatif," ucapnya pada Het Laatste Nieuws, via SempreMilan.
“Saya tidak akan pernah membiarkan diri saya terbawa oleh kritik negatif, sama seperti saya tidak akan berpikir keras jika suatu saat situasi berubah menjadi positif. Banyak rekan setim menyarankan saya untuk tidak membaca koran jadi saya bahkan tidak tahu tentang gelar 'Pangeran San Siro' itu," akunya.
Dukungan dari Ibrahimovic dkk
Skuad AC Milan sendiri sangat suportif pada Charles De Ketelaere. Mereka beberapa kali terlihat memberikan dukungan dan pujian kepadanya baik di luar dan di dalam lapangan.
De Ketelaere tentu saja senang dengan dukungan itu. Tapi ia tak berharap situasi tersebut terus berlanjut.
“Saya tentu merasakan dan menghargai kasih sayang dan dukungan dari rekan satu tim saya, tetapi saya tidak ingin tetap seperti itu. Saya ingin menunjukkan bahwa saya lapar dan saya hidup untuk sepak bola dan penampilan bagus," tegasnya.
"Jika saya mempercayai media sepertinya setiap hari saya tiba di Milanello menangis (tertawa)," kelakarnya.
Perubahan De Ketelaere
Charles De Ketelaere lantas mengaku bahwa selama di AC Milan, dirinya secara perlahan mulai berubah. Perubahan yang ia maksud adalah secara fisik.
De Ketelaere sekarang ini mulai menjaga tubuhnya dengan lebih profesional. Dijelaskannya dirinya mulai berlatih dengan porsi lebih berat dan menjaga asupan makanan yang dikonsumsinya.
“Ya memang benar, saya pikir akhir-akhir ini saya lebih menjaga tubuh saya secara profesional. Sebelum dan sesudah pelatihan saya lebih berhati-hati, lebih dari saat di Bruges dan ini membuat saya merasa lebih baik. Saya berolahraga lebih banyak, saya berhati-hati dengan makanan," ujarnya.
“Saya tidak ingin Anda percaya bahwa ini adalah alasan penampilan negatif saya, saya percaya bahwa seperti yang telah disebutkan ada berbagai alasan," tandas De Ketelaere.
Jadwal Milan Berikutnya
Pertandingan: Napoli vs AC Milan
Stadion: Diego Armando Maradona
Hari: Senin, 3 April 2023
Kickoff: 01.45 WIB
Klasemen Serie A
(SempreMilan)
Baca Juga:
- Ini Ternyata Alasan De Ketelaere Masih Melempem di AC Milan
- Didominasi Napoli, Ini Starting XI 'Termahal' Serie A Saat Ini
- Bakal Cabut dari Liverpool, Chamberlain Sudah Ditunggu Tiga Klub Premier League
- Jadwal Lengkap Serie A 2022/2023
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Liga Italia 2022/2023
- Fakta dan Statistik Pralaga Serie A 2022/2023 Pekan Ini
- Bakal Dijual, Chelsea Ambil Ancang-ancang Angkut Rafael Leao
- Rafael Leao Jadi Proyeksi Pengganti Lionel Messi di Paris Saint-Germain
- Sumpek Berbagi, AC Milan Buat Stadion Baru Tanpa Inter?
- Frustrasi! Jatah Bermainnya di AC Milan Berkurang, Simon Kjaer pun Mengeluh
- Jika Nego Kontrak Gagal Maka Milan Siap Lepas Rafael Leao
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 8 Oktober 2025 01:40
-
Liga Italia 7 Oktober 2025 23:26
-
Liga Italia 7 Oktober 2025 21:49
Allegri Ungkap Kunci agar Rafael Leao Bisa Jadi Mesin Gol Baru AC Milan
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 8 Oktober 2025 05:10
-
Tim Nasional 8 Oktober 2025 05:04
-
Tim Nasional 8 Oktober 2025 04:55
-
Tim Nasional 8 Oktober 2025 04:45
-
Liga Inggris 8 Oktober 2025 04:35
-
Tim Nasional 8 Oktober 2025 04:27
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap, Hasil, Klasemen, dan Top Skor Serie A 2025/2026
- Usai Rabiot, AC Milan Incar Eks Juventus Lainnya untuk Reuni dengan Allegri
- Rapor Pemain AC Milan vs Juventus: Pulisic Sedang Sial, Leao Belum Panas, Modric Stabil
- Hasil Juventus vs AC Milan: Diwarnai Kegagalan Eksekusi Penalti Pulisic, Laga di Turin Berakhir Seri
HIGHLIGHT
- Gagal Dapatkan Guehi, 3 Bek Gratis yang Bisa Didat...
- 5 Pemain MU Paling Cepat Cetak 100 Gol, Bruno Fern...
- 10 Pemain Tercepat Raih 50 Gol Liga Champions: Haa...
- Peta Panas Pelatih Premier League: Slot Nyaman, Am...
- 5 Pemain yang Berpeluang Besar Raih Ballon dOr 202...
- 5 Pemain Peraih Ballon dOr Terbanyak: Lionel Messi...
- Tampil Impresif di Lapangan, 11 Pemain Ini Malah G...