
Bola.net - Manajer Juventus, Massimiliano Allegri mengaku tidak sabar berhadapan dengan AS Roma. Ia menilai laga ini bakal menjadi laga yang menarik untuk ditonton.
Setelah libur musim dingin, Serie A kembali digulirkan di akhir pekan ini. Di giornata ke-18 ini, ada laga grande partita yang mempertemukan Juventus dan AS Roma.
Kedua tim saat ini terpisah cukup jauh di klasemen sementara Serie A. Juventus berada di peringkat kedua, unggul 12 poin dari Roma yang berada di peringkat enam.
Meski begitu, Allegri meyakini laga ini tidak akan berjalan dengan mudah. "Roma mungkin lagi berada dalam kondisi yang kurang baik belakangan ini, namun mereka punya salah satu pelatih terbaik di dunia," ungkap Allegri di laman resmi Juventus.
Simak komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Lawan yang Berbahaya

Menurut Allegri, Juventus harus ekstra hati-hati saat menghadapi AS Roma. Jika mereka meremehkan Il Lupi, maka mereka akan celaka.
"Mereka [Roma] mampu membuat anda kerepotan di pertandingan. Mereka juga memiliki kualitas yang bagus di lini serang mereka," sambung Allegri.
"Mereka juga punya ambisi yang besar, di mana mereka baru saja menang 2-0 melawan Napoli, dan ketika mereka melawan Inter di San Siro, mereka hanya kalah karena gol telat."
Laga Seru

Allegri percaya bahwa pertandingan melawan Il Lupi ini bakal jadi laga yang seru. Jadi ia ingin timnya bermain dengan hati-hati agar bisa meraih kemenangan di laga ini.
"Saya rasa pertandingan ini akan jadi pertandingan yang berimbang. Selain itu pertandingan antara Juventus melawan Roma itu selalu jadi pertandingan yang menarik," sambung Allegri.
"Kami benar-benar harus fokus dalam pertandingan ini. Kami harus bersabar dan juga bermain dengan rapat, dan kami tidak perlu bertindak berlebihan di laga ini," pungkasnya.
Pangkas Jarak

Kemenangan atas AS Roma nanti bakal jadi tiga poin yang krusial bagi Juventus.
Inter Milan baru-baru ini ditahan imbang oleh Genoa, jadi jika mereka menang di laga ini maka mereka hanya terpaut dua poin saja dari Nerazzuri.
Klasemen Serie A
(Juventus FC)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:59Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:56Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 22:20 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:13 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 21:18 -
Liga Champions 21 Januari 2026 21:07 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480047/original/083448500_1769011227-141553.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478933/original/079657200_1768961772-Ketua_KNKT__Soerjanto_Tjahjono.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479997/original/027162300_1769003247-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_20.19.54.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
