
Bola.net - Napoli dikabarkan akan menuntut 100 juta Euro untuk melepas Khvicha Kvaratskhelia di bursa transfer musim panas mendatang. Pertanyaannya, apakah harga tersebut masih layak?
Kvaratskhelia didatangkan Napoli dari Rubin Kazan pada musim panas 2022 dengan biaya 13,3 juta Euro. Di musim perdananya kala itu, ia langsung tancap gas.
Pemain berkebangsaan Georgia tersebut sanggup mencetak 14 gol dan 17 assist dari 43 pertandingan di seluruh kompetisi. Berkat performanya, Napoli keluar sebagai juara Serie A 2022/2023.
Maka tidak heran, Kvaratskhelia jadi incaran klub-klub besar Eropa di musim panas 2023 lalu. Napoli kemudian memagari pemainnya itu dengan banderol yang sangat mahal.
Masih Layak?
Napoli sukses menjaga salah satu pemain bintangnya tersebut dengan membuatnya bertahan di musim 2023/2024. Keputusan ini tampaknya jadi bumerang.
Kvaratskhelia kehilangan taringnya di musim kedua. Sampai dengan 15 laga di musim ini, ia baru mencatatkan tiga gol dan lima assist saja.
Lambat laun rumor soal transfer Kvaratskhelia memudar. Tidak ada pergerakan tambahan untuk mendekati kembali pemain yang baru berusia 22 tahun tersebut.
Masih Jual Mahal
Terlepas dari penurunan performanya yang drastis, Napoli ternyata masih dengan percaya diri membanderol Kvaratskhelia di harga yang sangat mahal.
Laporan Calciomercato menyebutkan, Napoli masih akan menjual Kvaratskhelia di kisaran 100 juta Euro. Lebih tinggi dari harga pasarannya di angka 85 juta Euro.
Napoli beranggapan, Kvaratskhelia masih jadi aset penting tim untuk musim depan. Oleh sebab itu, mereka tidak ingin kehilangannya di musim panas 2024.
Kontrak Baru
Komitmen Napoli mempertahankan Kvaratskhelia tersebut kabarnya akan dibuktikan dengan pemberian kontrak baru berjangka panjang.
Napoli rencananya akan memberikan kontrak berdurasi lima tahun. Kontrak tersebut akan mencantumkan klausul pelepasan sebesar 150 juta Euro.
Sumber: Calciomercato
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Italia 19 Januari 2026 21:54Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
-
Liga Italia 19 Januari 2026 21:53
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 02:31
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

