
Bola.net - - Direktur AC Milan, Massimiliano Mirabelli, mengkonfirmasi bahwa saat ini tidak ada masalah yang terjadi antara Nikola Kalinic dengan sang pelatih, Gennaro Gattuso. Ia bahkan mengungkapkan bahwa Gattuso merupakan penggemar berat sang striker tersebut.
Baru-baru ini, Kalinic diberitakan telah dibekukan dari skuat utama asuhan Gattuso karena dianggap tak memiliki komitmen kepada Milan. Di laga Serie A terakhir melawan Chievo, Gattuso memilih untuk memainkan Andre Silva di lini serang Rossoneri.
Namun, hal tersebut ditampik langsung oleh Mirabelli. Ia menyebutkan bahwa Gattuso hanya menginginkan para pemainnya untuk berlatih lebih keras lagi. Bahkan, ia mengatakan bahwa Gattuso mengagumi mantan pemain Fiorentina tersebut.
"Nikola adalah pemain yang luar biasa dan striker yang berkualitas," ujar Mirabelli kepada Sky Sport Italia.
"Benar dia sedang mengalami kesulitan, tapi Gattuso adalah penggemar beratnya. Tidak ada yang terjadi, Dia hanya ingin semuanya berlatih dengan keras, atau dia tak akan memanggilnya. Saya menjamin Kalinic adalah salah satu pemain yang Gattuso paling kagumi," tandasnya.
Kalinic berlabuh di San Siro pada awal musim ini dengan status pinjaman dari Fiorentina. Ia seringkali mendapatkan kesempatan untuk mengisi lini depan Milan dan telah mencatat 21 permainan di Serie A serta mencetak empat gol.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
-
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:24Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:58 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 19:57 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478701/original/090462600_1768913028-Pemerintah_cabut_izin_28_perusahaan_perusak_alam_Sumatera.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)

