
- Misi berat sedang diemban oleh penjaga gawang masa depan, Gianluigi Donnarumma. Pemain berumur 19 tahun tersebut bertekad utnuk membawa klubnya, AC Milan, serta negaranya, Italia kembali ke masa kejayaannya.
Donnarumma merupakan saksi hidup gagalnya Italia lolos ke Piala Dunia 2018 lalu, setelah tim yang kala itu dibesut Gian Piero Ventura disingkirkan oleh Swedia. Ia juga turut menyaksikan keruntuhan Milan dalam dua musim terakhir.
Namun rasa sedih karena itu semua sudah menghilang, sebab baru-baru ini Donnarumma turut berjasa membawa Milan meraih kemenangan atas AS Roma. Menghadapi klub ibukota itu, Rossoneri sukses meraih kemenangan 2-1.
Scroll ke bawah untuk membaca komentar Gianluigi Donnarumma.
Bawa Milan Kembali ke Asalnya
Menang atas Giallorossi membuat kepercayaan diri Donnarumma, yang pekan lalu kebobolan tiga gol dari Napoli, kembali meningkat. Ia pun menyatakan keinginannya untuk membawa klubnya kembali ke masa kejayaannya.
"Kami adalah grup yang hebat. Kami benar-benar sangat ingin meraih kesuksesan melawan Roma," ujar Donnarumma kepada Sky Sport Italia.
"Target kami adalah membawa Milan kembali ke tempat asalnya, yakni Liga Champions, dan kami akan melakukan segalanya demi meraih itu," lanjutnya.
Tujuan yang Sama untuk Azzuri
Target yang sama pun juga dimilikinya untuk Italia, yang akan ia bela pada hari Sabtu nanti melawan Polandia. Ia juga berjanji akan melakukan segalanya demi bisa melakukannya.
"Tim nasional? Selalu menyenangkan bisa kembali ke sini, kami harus melakukan segalanya untuk membawa Italia kembali ke tempat yang benar," tutupnya.
Selain menghadapi Polandia, skuat besutan Roberto Mancini itu juga akan menjalani laga melawan Portugal pada hari Senin (10/9) nanti. Pertandingan tersebut akan berlangsung di Estadio Da Luz, Lisbon.
Saksikan Juga Video Ini
Ingin lihat aksi heroik atlet Indonesia Jonathan Christie dalam cabang olahraga Bulutangkis Asian Games 2018? Saksikan cuplikannya pada tautan video di bawah ini.
(foti/yom)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 16:56
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 13:24
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
-
Editorial 21 Oktober 2025 22:27
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
-
Liga Italia 21 Oktober 2025 21:47
Dilema Juventus: Biaya Pemecatan Igor Tudor dan Beban Finansial Klub
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:02
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Pidato Cesc Fabregas Usai Kemenangan Como atas Juventus Langsung Viral: Benar-Benar Bikin Haru
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...