
Bola.net - - Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, menyebut Gianluca Lapadula kini telah berhasil menaikkan statusnya dari pemain cadangan menjadi pemain inti.
Pujian dari Montella tersebut terlontar setelah Lapadula sukses membawa Milan meraih kemenangan atas Crotone. Rossoneri hampir saja mendapat hasil imbang ketika menjamu di San Siro, Minggu (4/12).
Milan sempat tertinggal lebih dulu di babak pertama lewat gol Diego Falcinelli. Gol tersebut kemudian dibalas Mario Pasalic sebelum turun minum. Akhirnya, Lapadula jadi aktor penentu kemenangan Rossoneri dengan golnya di menit 86.
Lapadula sendiri awalnya sempat lebih banyak dicadangkan. Namun belakangan ini ia kerap dipercaya Montella untuk mengisi pos di lini depan menggantikan Carlos Bacca. Striker Kolombia itu sendiri tak sering dimainkan karena sepertinya sudah ingin angkat kaki dari San Siro.
"Ia berada di tengah-tengah sebuah kisag dongeng yang hebat. Selama satu bulan terakhir prospek dan statusnya telah berubah, semua itu diperoleh dengan kerja keras dan keringat. Saya berharap determinasi olahraga ini tidak pernah meninggalkan dirinya," ujar Montella pada Sky Sports Italia.
"Sampai dua bulan lalu Lapadula bahkan tidak bisa membuat debutnya di Serie A. Sekarang ia membuktikan ia layak memakai jersey ini, dengan atau tanpa Bacca," serunya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
-
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:24Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 22:24 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:41 -
Olahraga Lain-Lain 20 Januari 2026 21:37 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:04 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:55
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)

