
Bola.net - Rumor adanya perselisihan antara eks pemilik Internazionale, Massimo Moratti, dengan owner baru klub, Erick Thohir, menjadi salah satu berita terpanas di sepakbola Italia dalam beberapa pekan belakangan.
Sejumlah media memberitakan bahwa setelah rampungnya proses akuisisi klub yang bernilai sekitar 250 juta Euro tersebut, Moratti dan Thohir mulai mengalami friksi karena perbedaan visi dan misi dalam mengurus klub. Salah satu yang dikabarkan menjadi pemicunya adalah soal masa depan Allenatore Walter Mazzarri di Giuseppe Meazza.
Tak ingin rumor tersebut semakin berlarut-larut, Moratti akhirnya memberikan klarifikasinya. Dilansir oleh Gazzetta Dello Sport, pria 68 tahun ini menyatakan bahwa tak ada perselisihan apapun antara dirinya dan Thohir.
"Saya kecewa mendengar rumor yang beredar. Thohir adalah pria yang baik dan bekerja demi kebaikan Inter. Saya bisa pastikan kepada anda bahwa tak ada konflik antara kami," ungkap Moratti.
"Saya heran dari mana kabar tersebut berasal. Sepertinya mereka membicarakan apa yang tidak mereka lihat dan dengar secara langsung."
Lebih lanjut, Moratti menyebutkan bahwa kemungkinan munculnya rumor tersebut adalah karena ia kini tidak banyak terlibat lagi dalam kepengurusan klub. Pria yang juga memiliki usaha minyak ini lantas mengkonfirmasi bahwa dirinya tidak ingin terlalu banyak terlibat dalam urusan klub usai menjual hak kepemilikan demi menjaga etika dan juga prinsip pribadinya.[initial]
(gds/mri)
Sejumlah media memberitakan bahwa setelah rampungnya proses akuisisi klub yang bernilai sekitar 250 juta Euro tersebut, Moratti dan Thohir mulai mengalami friksi karena perbedaan visi dan misi dalam mengurus klub. Salah satu yang dikabarkan menjadi pemicunya adalah soal masa depan Allenatore Walter Mazzarri di Giuseppe Meazza.
Tak ingin rumor tersebut semakin berlarut-larut, Moratti akhirnya memberikan klarifikasinya. Dilansir oleh Gazzetta Dello Sport, pria 68 tahun ini menyatakan bahwa tak ada perselisihan apapun antara dirinya dan Thohir.
"Saya kecewa mendengar rumor yang beredar. Thohir adalah pria yang baik dan bekerja demi kebaikan Inter. Saya bisa pastikan kepada anda bahwa tak ada konflik antara kami," ungkap Moratti.
"Saya heran dari mana kabar tersebut berasal. Sepertinya mereka membicarakan apa yang tidak mereka lihat dan dengar secara langsung."
Lebih lanjut, Moratti menyebutkan bahwa kemungkinan munculnya rumor tersebut adalah karena ia kini tidak banyak terlibat lagi dalam kepengurusan klub. Pria yang juga memiliki usaha minyak ini lantas mengkonfirmasi bahwa dirinya tidak ingin terlalu banyak terlibat dalam urusan klub usai menjual hak kepemilikan demi menjaga etika dan juga prinsip pribadinya.[initial]
Seputar Kekalahan Inter dari Napoli
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
-
Liga Champions 20 Januari 2026 15:07Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
-
Bolatainment 20 Januari 2026 15:07
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 16:26 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22 -
Otomotif 20 Januari 2026 16:09 -
Bolatainment 20 Januari 2026 16:04 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476057/original/059970900_1768709189-dro.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477121/original/013686100_1768809456-IMG-20260119-WA0001.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478387/original/060178300_1768900220-23d841c0-73a5-491c-b90d-a2c68d4c7d5d.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478298/original/046713600_1768897803-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_15.28.12.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478341/original/057170400_1768898969-Kantor_Pemkab_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478255/original/097859800_1768896634-Rekaman_CCTV_geng_motor_di_Makassar_serang_warga.jpg)

