
Bola.net - - Gelandang muda Sassuolo, Lorenzo Pellegrini dikabarkan bakal segera merampungkan kepindahannya ke raksasa ibukota Italia, AS Roma dalam beberapa hari ke depan.
Sebelumnya Pellegrini memang gencar dikaitkan dengan Roma di bursa transfer musim panas ini menyusul penampilan memikatnya bersama Sassuolo musim lalu.
Dilansir Sky Sport Italia, Pellegrini akan menyelesaikan urusan transfer dirinya ke Roma dalam waktu kurang lebih 48 jam ke depan. Roma harus membayar 10 juta euro untuk menggaet pemuda 21 tahun tersebut. Angka ini memang sesuai dengan klausul yang disertakan Roma ketika melepas Pellegrini ke Sassuolo pada 2015 lalu.
Pellegrini kini masih berkonsentrasi memperkuat Timnas Italia U-21 di ajang Euro U-21 2017. Kemenangan 3-1 yang diraih Gli Azzurrini atas Jerman membuat Italia berhak lolos ke perempat final.
Hal ini membuat perwakilan Roma langsung terbang ke Polandia untuk mengamankan tanda tangan Pellegrini sekaligus meresmikan transfer sang pemain.
Dalam 34 penampilan di semua kompetisi musim lalu, Pellegrini mampu mencetak delapan gol dan delapan assist untuk Sassuolo.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
-
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:17 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:58 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 19:57
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478009/original/020523300_1768887815-pati6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477533/original/029468100_1768839719-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478701/original/090462600_1768913028-Pemerintah_cabut_izin_28_perusahaan_perusak_alam_Sumatera.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)

