
Bola.net - Manajer Juventus, Massimiliano Allegri buka suara terkait hasil imbang yang didapatkan timnya melawan Cagliari. Ia menyebut timnya gagal menang karena mencoba bermain cantik di laga ini.
Dini hari tadi, Juventus memainkan pertandingan giornata ke-33 Serie A 2023/2024. Mereka bertandang ke markas Cagliari untuk mendapatkan tiga poin.
Di laga ini, Juventus tertinggal 2-0 lebih dahulu dari tuan rumah. Namun mereka berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 berkat gol Dusan Vlahovic dan gol bunuh diri Alberto Dossena.
Ketika ditanya apa penyebab Juventus tampil kurang maksimal, Allegri punya jawabannya. Ia menyebut timnya terobesi bermain cantik melawan tim yang bermain mengandalkan fisik.
Simak komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Main Tiki-Taka

Kepada Sky Sports Italia, Allegri buka-bukaan terkait penyebab timnya tampil kurang mengesankan di laga tersebut. Ia mengakui bahwa timnya terlalu bermain cantik di laga ini.
Alhasil Cagliari bisa dengan leluasa menebar ancaman ke gawang mereka pada laga tersebut.
"Penyebabnya sederhana, kami membiarkan mereka [Cagliari] melancarkan serangan balik dengan mudah. Sepanjang laga kami mencoba bermain tiki-taka dan kami membuat banyak kesalahan saat itu," ungkap Allegri.
Kalah Intensitas

Lebih lanjut, Allegri juga menilai intensitas permainan Juventus di laga ini sangat kurang. Sehingga Cagliari benar-benar membuat mereka keteteran.
"Ketika menghadapi tim agresif seperti Cagliari, anda harus siap untuk bertempur. Kami gagal memahami situasinya, di mana ketika bola tidak mengalir dengan baik di atas lapangan, maka kami harus memainkan bola-bola panjang," sambung Allegri.
"Secara teknis kami melakukan banyak kesalahan. Di fase akhir musim ini, anda akan kalah ketika anda tidak bisa menyamai intensitas lawan. Ketika menghadapi seperti tadi, kami bisa menang jika kami menyamai intensitas mereka atau mengungguli aspek teknis, sayangnya kami tidak melakukan keduanya," pungkasnya.
Laga Berikutnya

Juventus baru akan bertanding lagi pada tengah pekan depan.
Si Nyonya Tua akan berhadapan dengan Lazio di leg kedua semifinal Coppa Italia 2023/2024.
Klasemen Serie A
(Sky Sports Italia)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 28 Januari 2026 10:41Gagal Daratkan En-Neysri, Juventus Kejar Penyerang Manchester United Ini?
-
Liga Champions 27 Januari 2026 18:16
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 28 Januari 2026 12:48 -
Liga Inggris 28 Januari 2026 12:41 -
Liga Champions 28 Januari 2026 12:20 -
Liga Champions 28 Januari 2026 12:19 -
Liga Champions 28 Januari 2026 12:12 -
Liga Champions 28 Januari 2026 12:00
MOST VIEWED
- Gemuruh Nyanyian Fans Juventus Sindir Antonio Conte: Lompat Bersama Kami!
- Hasil Juventus vs Napoli: Kenan Yildiz Bersinar, Bianconeri Pesta Gol
- AC Milan Bergerak Dalam Senyap, Eks Bek Real Madrid Ini Disebut Bakal Merapat ke San Siro
- Reuni Mengejutkan: Andre Onana Bisa Gantikan Gantikan Yann Sommer di Inter Milan
HIGHLIGHT
- 4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Burs...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5486235/original/017993400_1769580865-Kepala_Bidang_Humas_Polda_NTB_Komisaris_Besar_Polisi_Mohammad_Kholid.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4961457/original/096374900_1728224007-fotor-ai-20241006205116.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5484667/original/068903700_1769480617-8084361b-891a-499d-9a91-0e49dfe8f7c9.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5486136/original/049100500_1769576941-istri_pesulap_merah.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/1255840/original/096199400_1465193504-Tawuran.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4787049/original/045345800_1711578661-penganiayaan.jpg)

