
Bola.net - Raksasa Serie A AC Milan dikabarkan mengincar gelandang Nice, Khephren Thuram.
Milan dalam beberapa musim terakhir terus berusaha memperkuat skuadnya. Lini tengah juga berusaha mereka benahi.
Mereka sebelumnya sudah punya pemain seperti Ismael Bennacer. Setelah itu Milan mendatangkan Ruben Loftus-Cheek, Tijjani Reijnders, dan Yunus Musah pada musim panas 2023 kemarin.
Milan makin solid dengan hadirnya para pemain itu. Loftus-Cheek dan Reijnders bahkan jadi langganan skuad inti Rossoneri.
Milan Incar Thuram

AC Milan masih punya pemain tengah lain. Sebut saja Yacine Adli dan Tommaso Pobega.
Namun mereka merasa masih harus memperkuat lagi lini tengahnya. Mereka akhirnya berencana memboyong gelandang lagi pada musim panas 2024 nanti.
Satu nama sudah masuk kantong belanja Milan. Pemain itu adalah gelandang Nice, Khephren Thuram.
Kabar ini dilansir oleh Gazzetta dello Sport. Media Italia itu menyebut bahwa Nice sendiri sudah mematok harga 40 juta euro untuk Khephren.
Laporan itu juga menyebut bahwa Milan sebenarnya tak memprioritaskan pembelian gelandang baru. Namun nama Khephren masuk prioritas perekrutan mereka.
Pernah Diincar Liverpool

Khephren Thuram sendiri sebelumnya pernah dikabarkan diincar oleh raksasa Premier League, Liverpool.
Pemain 23 tahun ini ditaksir The Reds karena permainannya yang enerjik dan memiliki dribel yang bagus sebagai gelandang.
Selain itu ia juga termasuk pemain serba bisa. Posisi utamanya adalah gelandang tengah tapi bisa dimainkan sebagai gelandang bertahan maupun gelandang kiri.
Khephren sendiri bersaudara dengan Marcus Thuram, penyerang Inter Milan. Marcus merapat ke Inter pada musim panas 2023 kemarin dari Monchengladbach.
Jadwal Milan Berikutnya
Kompetisi: Serie A
Pertandingan: Fiorentina vs AC Milan
Stadion: Artemio Franchi
Hari: Minggu, 31 Maret 2024
Kickoff: 02.45 WIB
Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita AC Milan terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Italia hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Serie A dan jadwal lengkap AC Milan di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.
Klasemen Serie A
(Gazzetta dello Sport)
Baca Juga:
- Madrid Sedang Pantau Wonderkid River Plate yang Harganya Sama Dengan Vinicius Jr
- Diincar Real Madrid dan Barcelona, RB Leipzig Tetapkan Harga Dani Olmo
- Soal Striker Baru, Arsenal 'All In' untuk Viktor Gyokeres
- Jarrad Branthwaite Gabung MU itu Sebuah Keniscayaan!
- Manchester United Selangkah Lebih Dekat Amankan Bintang Juventus Ini
- Pertunjukan Toni Kroos Belum Akan Berakhir
- Mimpi Besar Barcelona: Kalahkan Madrid Dalam Perburuan Haaland
- Sir Jim Ratcliffe Tidak Restui Alejandro Garnacho ke Real Madrid
- Diincar MU, Gelandang Benfica Ini Siap Pindah ke Inggris?
- Gagal Dapatkan Matthijs De Ligt, MU Kini Incar Tandemnya?
- MU Pakai 'Orang Dalam' untuk Menangkan Transfer Teun Koopmeiners
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:57 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 11:57 -
Otomotif 20 Januari 2026 11:31
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477913/original/099674400_1768885225-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_10.08.53__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4061092/original/058359700_1655899340-000_VX36W.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477761/original/063430600_1768881855-Bupati_Sudewo_Ditangkap_KPK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)

