
Bola.net - - Peringkat 3 Inter Milan akan bertandang ke Sardegna Arena untuk menghadapi peringkat 14 Cagliari pada giornata 26 Serie A 2018/19, Sabtu (02/3). Inter membutuhkan hasil positif untuk menghindari kejaran AC Milan sekaligus menjaga form sebelum turun di kompetisi Eropa.
Inter hanya unggul dua poin atas Milan yang tepat berada di belakang mereka, juga tiga poin atas AS Roma di posisi lima. Ini tak lepas dari hasil imbang melawan Fiorentina di laga sebelumnya.
Inter sempat unggul 3-1 atas Fiorentina lewat gol-gol Matias Vecino dan Matteo Politano serta penalti Ivan Perisic. Namun laga berkesudahan 3-3 dan mereka pun harus puas berbagi satu poin.
Pasukan Luciano Spalletti perlu segera kembali ke jalur kemenangan. Kemenangan juga bisa menjadi suntikan moral sebelum main tandang melawan Eintracht Frankfurt pada leg pertama babak 16 besar Liga Europa tengah pekan mendatang.
Untuk laga ini, Inter masih tidak bakal diperkuat striker Mauro Icardi. Situasi dan masa depannya usai dilengserkan dari posisi kapten masih belum pasti. Namun itu sepertinya bukan masalah besar buat Nerazzurri.
Inter tak terkalahkan dalam lima laga terakhirnya di semua kompetisi (M4 S1 K0), mencetak 11 gol dan hanya kebobolan empat. Sementara itu, Cagliari cuma menang sekali dalam tujuh laga terakhirnya di Serie A (M1 S1 K5), yakni 2-1 lewat sepasang gol Leonardo Pavoletti saat menjamu Parma pada giornata 24.
Pada pertemuan pertama di Serie A musim ini, Inter mengalahkan Cagliari 2-0 di San Siro. Gol-gol Inter dalam laga itu dicetak oleh Lautaro Martinez dan Politano.
Inter selalu menang dalam empat laga terakhirnya melawan Cagliari di Serie A. Meraih lima kemenangan beruntun atas Gli Isolani sepertinya tidak mustahil buat mereka.
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
Cagliari (4-3-2-1): Cragno; Srna, Pisacane, Ceppitelli, Pellegrini; Padoin, Cigarini, Ionita; Barella, Joao Pedro; Pavoletti. Pelatih: Rolando Maran.
Inter (4-3-3): Handanovic; D'Ambrosio, Skriniar, De Vrij, Asamoah; Brozovic, Nainggolan, Joao Mario; Politano, Lautaro Martinez, Perisic. Pelatih: Luciano Spalletti.
Cagliari kalah delapan kali dan hanya menang dua kali dalam 15 laga terakhirnya di Serie A (M2 S5 K8).
Inter tak terkalahkan dalam dua laga tandang terakhirnya di Serie A: menang 1-0 vs Parma, imbang 3-3 vs Fiorentina.
Inter selalu menang dengan margin dua gol atau lebih dalam empat laga terakhirnya melawan Cagliari di Serie A.
Inter selalu menang dalam tiga laga tandang terakhirnya melawan Cagliari di Serie A, selalu mencetak minimal dua gol namun juga selalu kebobolan satu gol.
Prediksi skor akhir: Cagliari 1-3 Inter Milan.
Simak catatan head-to-head kedua tim di bawah ini.
Statistik
HEAD-TO-HEAD (SERIE A)
- Pertandingan: 77
- Cagliari menang: 13
- Gol Cagliari: 77
- Imbang: 27
- Inter menang: 37
- Gol Inter: 130.
5 PERTEMUAN TERAKHIR
- 30-09-2018 Inter 2-0 Cagliari (Serie A)
- 18-04-2018 Inter 4-0 Cagliari (Serie A)
- 26-11-2017 Cagliari 1-3 Inter (Serie A)
- 05-03-2017 Cagliari 1-5 Inter (Serie A)
- 16-10-2016 Inter 1-2 Cagliari (Serie A).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR CAGLIARI
- 26-01-2019 Sassuolo 3-0 Cagliari (Serie A)
- 05-02-2019 Cagliari 0-1 Atalanta (Serie A)
- 11-02-2019 Milan 3-0 Cagliari (Serie A)
- 17-02-2019 Cagliari 2-1 Parma (Serie A)
- 24-02-2019 Sampdoria 1-0 Cagliari (Serie A).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR INTER
- 10-02-2019 Parma 0-1 Inter (Serie A)
- 15-02-2019 Rapid Vienna 0-1 Inter (UEL)
- 18-02-2019 Inter 2-1 Sampdoria (Serie A)
- 22-02-2019 Inter 4-0 Rapid Vienna (UEL)
- 25-02-2019 Fiorentina 3-3 Inter (Serie A).
Berita Video
Berita video 5 fakta tentang trofi Liga Champions serta kehadirannya di Jakarta, Surabaya dan Bali.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 23:10
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 22:28
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 21:51
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 21:27
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 20:59
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:02
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Pidato Cesc Fabregas Usai Kemenangan Como atas Juventus Langsung Viral: Benar-Benar Bikin Haru
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...