
Tuan rumah akan sangat diunggulkan dalam pertandingan ini. Juve sedang dalam performa bagus sebelum jeda internasional lalu. Mereka menunjukkan sudah bisa mulai memanfaatkan kedalaman skuat untuk meraih hasil bagus di pertandingan mereka.
Massimiliano Allegri tidak akan menurunkan Giorgio Chiellini dan Marko Pjaca yang mengalami cedera saat membela negaranya. Selain itu, Daniele Rugani dan Kwadwo Asamoah juga masih cedera dan tak akan bisa tampil dalam laga nanti. Namun Claudio Marchisio dan Mehdi Benatia sudah bisa bermain kembali.
Yang paling membuat Juve bersemangat adalah semakin tajamnya lini depan mereka. Duet Paulo dybala dan Gonzalo Higuain sudah menjadi penentu kemenangan dalam laga Serie A terakhir menghadapi Empoli.
Suasana internal tim tamu sedang bergejolak. Mereka barusan mengganti pelatih dari Beppe Iachini ke Luigi Del Neri. Perubahan ini diharapkan akan membawa perubahan positif bagi Udinese yang pada awal musim ini kerap jadi bulan-bulanan tim lawan.
Del Neri masih belum bisa memainkan Panagiotis Kone, Silvan Widmer, Ewandro dan marco faraoni karena cedera. Namun Pablo Armero Seko Fofana sudah bisa kembali tampil. Del Neri juga berharap Emil Hallfredsson serta Samir akan bisa dimainkan.
Masalah utama Udinese sejauh ini adalah tumpulnya lini depan mereka. Pensiunnya Antonio Di Natale belum sepenuhnya diatasi oleh Udinese. Mereka kini mengandalkan Duvan Zapata yang bisa saja akan dipanggil kembali oleh Napoli.
Perkiraan Susunan Pemain
: Buffon; Benatia, Bonucci, Barzagli; Dani Alves, Khedira, Hernanes, Pjanic, Alex Sandro; Dybala, Higuain.
: Karnezis; Heurtaux, Danilo, Felipe, Armero; Fofana, Kums, Kone; De Paul; Duvan Zapata, Perica.
Head to Head (5 Pertemuan Terakhir)
15/04/14 Udinese 0-2 (Serie A)
14/09/14 2-0 Udinese (Serie A)
01/02/15 Udinese 0-0 Juventus (Serie A)
23/08/15 Juventus 0-1 Udinese (Serie A)
17/01/16 Udinese 0-4 (Serie A)
Lima Pertandingan Terakhir Juventus
18/09/16 Inter Milan 2-1 Juventus (Serie A)
22/09/16 4-0 Cagliari (Serie A)
24/09/16 Palermo 0-1 (Serie A)
28/09/16 Dinamo Zagreb 0-4 (Liga Champions)
02/10/16 Empoli 0-3 (Serie A)
Lima Pertandingan Terakhir Udinese
11/09/16 AC Milan 0-1 (Serie A)
18/09/16 Udinese 1-2 (Serie A)
22/09/16 Udinese 2-2 Fiorentina (Serie A)
25/09/16 1-0 Udinese (Serie A)
02/10/16 Udinese 0-3 (Serie A)
Udinese mampu mengejutkan Juventus musim lalu. pada laga pembuka Serie A musim 2015-16, Udinese bisa menang 1-0 di Juventus Stadium. Namun itu adalah satu-satunya kemenangan Udinese atas Juve dalam 10 pertemuan terakhir. Udinese juga masih berusaha menata kembali skuat tim mereka setelah pergantian pelatih.
Juve mungkin akan lebih memikirkan kondisi fisik pemain mereka yang banyak terkuras dalam jeda internasional kali ini. Allegri mungkin memikirkan beberapa rotasi untuk menghemat tenaga pemainnya, terutama yang berasal dari Amerika Selatan.
Secara keseluruhan, Juventus masih diunggulkan dalam pertemuan ini. Bolanet memprediksi Nyonya Tua akan menang denagn skor 2-0. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
-
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:24Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:07Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
LATEST UPDATE
-
Voli 20 Januari 2026 13:43 -
Otomotif 20 Januari 2026 13:11 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30 -
Otomotif 20 Januari 2026 12:16 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478094/original/098715900_1768891355-Siswa-VS-Guru.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5443020/original/019202300_1765613354-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478056/original/027625600_1768890018-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_13.13.51.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478049/original/035383700_1768889559-000_346Y7L3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477922/original/001088200_1768885630-MV5BZWEyNTRmYjMtY2E3OC00OWRjLWFiZjgtNGYzNDY0NDk1YjkxXkEyXkFqcGc_._V1_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)

