
Bola.net - - Eks pelatih AC Milan Arrigo Sacchi mengungkapkan bahwa ia pernah menyarankan pada Silvio Berlusconi untuk merekrut Maurizio Sarri.
Nama Sarri melambung tinggi pada musim ini. Pasalnya tim asuhannya yakni Napoli mampu tampil begitu menawan dan kini bersaing ketat dengan Juventus untuk bisa memenangkan gelar Scudetto.
Sarri baru menangani Napoli pada tahun 2015 lalu. Sebelumnya, ia sempat menangani Empoli selama tiga tahun.
Ternyata kinerja pelatih berusia 59 tahun tersebut kala itu sukses mencuri perhatian Sacchi. Oleh karena itulah, eks pelatih timnas Italia ini menyarankan pada Berlusconi untuk merekrut Sarri.
“Ketika saya memberi tahu (mantan Presiden Milan Silvio) Berlusconi untuk memilih (Maurizio) Sarri saya memberi tahu dirinya: 'ia datang ke San Siro dan mendominasi permainan dengan Empoli. Dengan Empoli, apakah saya membuat diri saya jelas?" bebernya.
“Napoli-nya menghibur dan membuat saya terpesona,” serunya pada Gazzetta dello Sport.
Saat Sarri di Empoli, Milan saat itu ditangani oleh Massimiliano Allegri. Allegri melatih Rossoneri mulai tahun 2010 hingga 2014.
Arrigo Sacchi
Sepeninggal Allegri, Milan sempat dilatih oleh Mauro Tassotti (sebagai caretaker) dan Clarence Seedorf. Setelah itu Rossoneri dibesut oleh Filippo Inzaghi dari tahun 2014 hingga 2015.
Sacchi menambahkan bahwa Sarri memang sukses membuat Napoli menjadi tim yang enak ditonton. Tapi ia masih menganggap kelas mereka belum setara dengan kelas Gianluigi Buffon cs.
"Walau demikian mereka berada di belakang ," imbuh Sacchi.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:17 -
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
-
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 20 Januari 2026 21:37 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:04 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:55 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:17
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478009/original/020523300_1768887815-pati6.jpg)

