
Bola.net - - Bintang AS Roma, Cengiz Under, mengaku sempat mendapatkan tawaran dari salah satu klub raksasa Inggris, Manchester City. Namun, sang pemain menolaknya dan lebih memilih bergabung dengan Giallorossi karena merasa cocok dengan proyek mereka.
Under bergabung dengan Roma pada bursa transfer musim panas lalu setelah diboyong dari klub Turki, Basaksehir. Ia sering mendapat kepercayaan dari sang pelatih, Eusebio Di Francesco, untuk mengawal lini depan Giallorossi bersama Edin Dzeko dan Diego Perotti.
Dalam wawancaranya bersama Sport Arena Plus, Under mengaku sempat mendapatkan tawaran dari klub asuhan Josep Guardiola tersebut. Namun ia menolaknya karena tergoda dengan proyek yang sedang Roma bangun saat ini.
"Saya menerima tawaran dari Manchester City, tapi saya tidak menerimanya. Proyek Roma dan sikap dari klub sangat penting bagi saya, lalu penjualan [Mohamed] Salah membuat tim semakin cocok dengan karakteristik saya," ungkap Cengiz.
"[Direktur olahraga] Monchi juga berkata saya bisa menjadi bagian penting untuk masa depan tim ini," lanjutnya.
Under bergabung dengan Roma beberapa saat setelah sang pemain legenda, Francesco Totti, memutuskan untuk gantung sepatu. Namun sang pemain sempat bertemu dengan pria berusia 41 tahun tersebut.
"Suatu hari saya keluar dari kamar mandi setelah sesi latihan, dan Monchi berkata ada seseorang yang harus saya temui. Saya masuk dan bertemu Totti. Saya merasa tidak beruntung karena tak bermain dengannya," tandasnya.
Under juga akan menjadi salah satu andalan AS Roma dalam laga perempat final Liga Champions melawan Barcelona. Leg pertama akan berlangsung pada hari Kamis (4/5) dini hari mendatang di markas Blaugrana, Camp Nou.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:00Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
-
Liga Champions 20 Januari 2026 18:00Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

