
Bola.net - - Penyerang AS Roma, Edin Dzeko, menganggap bahwa dirinya semakin membaik sejak memutuskan hengkang dari Manchester City untuk pindah ke Italia. Namun, ia tetap bersyukur karena bisa mendapatkan pengalaman bermain dengan pemain yang hebat.
Seperti yang diketahui, Dzeko memutuskan untuk meninggalkan The Citizens pada tahun 2015 lalu dan bergabung dengan Roma sebagai pemain pinjaman. Hingga saat ini, ia terus menjadi andalan di lini depan Giallorossi.
Dzeko sendiri mengaku bahwa dirinya terus berkembang hingga saat ini. Ia bahkan menganggap makin membaik ketimbang saat masih membela The Citizens beberapa tahun silam.
"Saya pikir saya menjadi pemain yang lebih baik saat ini dari waktu di Manchester City dulu. Di musim terakhir, saya tidak bermain banyak dan tak memiliki hubungan yang baik dengan [pelatih Manuel] Pellegrini," ujar Dzeko kepada laman resmi UEFA.
"Tapi saya membuat keputusan yang tepat dengan pindah ke Roma. Liga Italia sangat taktis dan saya butuh waktu untuk terbiasa, tapi saya telah bermain di level yang sangat tinggi dalam dua tahun terakhir," tandasnya.
Pemain asal Bosnia tersebut sempat melempem dan hanya mencetak delapan gol di musim pertamanya. Namun di musim selanjutnya, ia berhasil menunjukkan peningkatan dan sukses menyarangkan 29 gol.
Di musim ini, ia sering mencetak gol krusial untuk klubnya. Salah satu contohnya adalah gol semata wayangnya di leg pertama Liga Champions melawan Barcelona. Berkat itu, Giallorossi berhasil membalas di leg kedua dan lolos ke semi-final.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 10 Januari 2026 09:45Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
-
Liga Italia 10 Januari 2026 05:00 -
Liga Italia 10 Januari 2026 00:00 -
Liga Inggris 9 Januari 2026 22:00
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 10 Januari 2026 12:30 -
Voli 10 Januari 2026 11:40 -
Bola Indonesia 10 Januari 2026 11:37 -
Liga Inggris 10 Januari 2026 11:15 -
Otomotif 10 Januari 2026 10:42 -
Liga Inggris 10 Januari 2026 10:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 3 Pemain yang Bisa Cabut dari Arsenal pada Bursa T...
- 6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jend...
- 6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5467594/original/049341700_1767923865-AP26008748936973.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5416109/original/025665300_1763442008-camp_nou_barcelona.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468718/original/027692900_1767977256-Banjir_di_Kota_Kudus.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5467554/original/048236200_1767922085-AP26008790691099.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468716/original/097953600_1767975768-Longsor_di_kawasan_wisata_religi_Sunan_Muria.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468706/original/088317200_1767974203-Kakek_Masir_bebas_dari_penjara.jpg)

