
Bola.net - - Pelatih AS Roma, Eusebio Di Francesco, menganggap duel derby melawan Lazio di Serie A yang digelar pada hari Senin (16/4) sebagai laga yang berat. Selain itu, ia juga menjelaskan taktik yang ia gunakan dalam pertandingan tersebut.
Seperti yang diketahui, Roma gagal mendapat poin penuh setelah meraih hasil imbang melawan Lazio dengan skor 0-0. Bahkan, Giallorossi tetap gagal mencetak gol walau tim lawan hanya bermain dengan 10 orang usai Stefan Radu diusir keluar lapangan di menit ke-80.
Di Francesco pun mengakui bahwa laga tersebut berjalan dengan berat untuk timnya karena Lazio bermain dengan semangat. Mantan pelatih Sassuolo tersebut juga menganggap timnya tidak mendistribusikan bola dengan cukup baik di awal pertandingan.
"Itu adalah laga yang berat, karena kami tidak mengoper bola dengan baik di awal. Tapi saya memindahkan Radja Nainggolan ke belakang striker dan kami bermain lebih baik," ujar Di Francesco kepada Mediaset Premium.
"Lazio sangat bersemangat, tapi dua peluang kami mengenai tiang gawang dan pada saat itu, beberapa sentimeter saja bisa menciptakan perbedaan," lanjutnya.
Selain itu, pria berumur 48 tahun tersebut juga menjelaskan taktik yang diterapkan untuk bisa mencuri poin di laga tersebut. Namun, timnya tetap kesulitan menembus pertahanan Lazio.
"Saya juga mengubah sistem, mencoba melebarkan permainan dan kami tak melakukannya dengan baik, terutama melawan tim yang memiliki 10 pemain," tandasnya.
Berkat hasil tersebut, Roma tertahan di peringkat empat klasemen Serie A dan gagal melewati Lazio yang menghuni posisi tiga saat ini. Meskipun begitu, Giallorossi masih tetap unggul satu poin dari Inter Milan yang berada 1 peringkat di bawahnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 25 Januari 2026 21:08 -
Liga Italia 25 Januari 2026 19:45Live Streaming Roma vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
-
Liga Italia 25 Januari 2026 17:00Live Streaming Juventus vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
-
Liga Italia 25 Januari 2026 08:00
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 25 Januari 2026 22:04 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 21:46 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 21:30 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 21:18 -
Liga Italia 25 Januari 2026 21:08 -
Bola Indonesia 25 Januari 2026 20:53
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsena...
- Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecat...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482699/original/032773600_1769240464-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483246/original/046687900_1769348296-Longsor_Cisarua_Bandung_Barat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482402/original/054602000_1769182507-lula_lahfah.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482931/original/031161800_1769293929-Kantong_jenazah_korban_terdampak_bencana_longsor_di_Pasirlangu__Cisarua__Kabupaten_Bandung_Barat.jpg)
:strip_icc():watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,573,20,0)/kly-media-production/medias/5315876/original/091197500_1755174852-20250808AA_BRI_Super_League_Persebaya_Surabaya_Vs_PSIM_Yogyakarta__61_of_75_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483153/original/003296600_1769334824-WhatsApp_Image_2026-01-25_at_16.47.24.jpeg)

