
Bola.net - - AC Milan dikabarkan bakal segera mendekati Chelsea untuk bisa mendatangkan Willian pada bursa transfer musim dingin mendatang.
Sebelumya, beredar kabar bahwa Chelsea akan merombak lini serangnya. Salah satunya dengan mendepak salah satu winger terbaik mereka, Willian.
Mereka akan melepas pemain asal Brasil itu agar bisa mendapat dana segar demi mendatangkan winger PSG, Lucas Moura. Lucas sendiri juga tak mendapat banyak kesempatan main dan raksasa Ligue 1 tersebut sepertinya juga tak keberatan melepas pemain 25 tahun tersebut.
Kemudian menurut laporan dari Calciomercato, kabar itu langsung direspon oleh Milan. Rossoneri disebut akan langsung bergerak mendekati Chelsea agar bisa merekrutnya pada bulan Januari nanti.
Kondisi Milan sendiri saat ini sedikit kurang kondusif, karena kabarnya Vincenzo Montella bisa saja dipecat di tengah musim ini. Namun demikian, hal tersebut tak menghalangi rencana Rossoneri untuk bisa mendatangkan Willian.
Milan sendiri sebelumnya sudah mendatangkan 11 pemain baru di musim panas lalu. Akan tetapi, hal tersebut tak terlalu berpengaruh para prestasi mereka di Serie A.
Saat ini, Milan ada di posisi tujuh klasemen dengan koleksi 19 poin dari 12 pertandingan. Mereka sejauh ini sudah menelan lima kekalahan.
Oleh karena itulah manajemen Milan disebut berusaha mencari tambahan amunisi baru di lini serangnya. Sebab produktifitas gol mereka juga tak terlalu bagus. Sampai saat ini mereka hanya bisa mencetak 18 gol saja.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 16:56
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 13:24
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 23:27
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 23:10
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 22:58
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:48
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Pidato Cesc Fabregas Usai Kemenangan Como atas Juventus Langsung Viral: Benar-Benar Bikin Haru
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...