
Bola.net - Aroma rivalitas El Clasico antara Real Madrid dan Barcelona sepertinya bakal sedikit terendus di Liga Turki. Terbaru, dua klub top Turki menunjuk pelatih yang punya latar belakang terkait dua raksasa Spanyol tersebut.
Paling tidak, ada tiga klub besar Turki yang bergantian jadi juara. Ketiganya adalah Galatasaray, Fenerbahce, dan Besiktas. Namun, dalam beberapa tahun terakhir, Galatasaray dan Besiktas sedikit lebih unggul.
Karena itulah Fenerbahce mengambil langkah berani. Mereka menunjuk Jose Mourinho sebagai pelatih baru untuk musim 2024/2025 mendatang.
Target Mourinho jelas. Fenerbahce selalu jadi runner-up dalam tiga tahun terakhir. Kini sudah seharusnya mereka bisa membidik gelar juara.
Ambisi Fenerbahce tunjuk Mourinho
Mourinho adalah salah satu pelatih terbaik di dunia. Nama besar Mourinho jelas mencuri perhatian. Karena itu, langkah Fenerbahce pun dianggap menarik.
Mourinho sempat menganggur selama sekitar lima bulan setelah dipecat AS Roma pada Januari 2024 lalu. Sebenarnya, begitu meninggalkan Roma, nama Mourinho langsung dihubungkan dengan sejumlah klub. Bahkan disebutkan ada beberapa klub kaya dari Liga Arab Saudi yang berminat.
Meski begitu, justru Fenerbahce yang bisa mendapatkan tanda tangan Mourinho. Diduga Mourinho sendiri memang tertarik menjajal Liga Turki dan melengkapi CV-nya dalam berkarier di liga-liga Eropa.
Besiktas pilih Van Bronckhorst
Besiktas juga mengalami pergantian pelatih dengan cepat. Pada Januari 2024 lalu, mereka baru saja menunjuk Fernando Santos, tapi langsung berpisah di bulan April. Diduga kualitas Santos tidak sesuai dengan harapan tim.
Sempat ada nama Ole Gunnar Solskjaer yang disebut-sebut, tapi pada akhirnya Besiktas menjatuhkan pilihan kepada Giovanni van Bronckhorst. Penunjukan pelatih baru ini sudah diumumkan resmi pada Rabu, 5 Juni 2024 kemarin.
Bronckhorst menangani Besiktas, sementara Mourinho menangani Fenerbahce. Artinya, dua pelatih top menangani dua tim top akan bentrok langsung di Istanbul Derby musim depan, ada rasa El Clasico!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 28 Oktober 2025 11:40Jose Mourinho Kenang Rivalitas Panas Inter, AC Milan, dan Juventus
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50Jose Mourinho Kagum Newcastle Bisa Pulih Cepat Usai Ditinggal Alexander Isak
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 4 November 2025 23:11 -
News 4 November 2025 23:07 -
Tim Nasional 4 November 2025 22:29 -
Tim Nasional 4 November 2025 22:11 -
Liga Italia 4 November 2025 21:56 -
Liga Eropa Lain 4 November 2025 21:26
BERITA LAINNYA
-
liga eropa lain 4 November 2025 21:26 -
liga eropa lain 3 November 2025 04:32 -
liga eropa lain 31 Oktober 2025 10:00 -
liga eropa lain 29 Oktober 2025 10:29 -
liga eropa lain 29 Oktober 2025 10:21 -
liga eropa lain 28 Oktober 2025 10:58
HIGHLIGHT
- Power Ranking 10 Kandidat Pemenang Ballon dOr 2026...
- 10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dar...
- 7 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Endrick Jika ...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5115893/original/028971300_1738329594-20250131_173508.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5402737/original/097682800_1762271106-20251104-news-flash-0c51c7.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5402674/original/059392000_1762261074-KGPAA_Hamangkunegoro_Sudibyo_Rajaputra_Narendra_Mataram__tengah_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4584872/original/036661600_1695362915-Snapinsta.app_379135450_1060230698674422_4607612961133603923_n_1080.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5402499/original/069636700_1762248895-ClipDown.com_568671501_18545587594054071_6278094954927871767_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5402660/original/055529800_1762257534-Gempa_di_Kabupaten_Bandung.jpg)
