
Bola.net - Paris Saint-Germain memasukkan nama Julian Nagelsmann sebagai calon manajer baru untuk musim 2023/2024. Apabila mendapatkan jabatan tersebut, Nagelsmann kabarnya akan mengajak Thierry Henry jadi asistennya.
Manajer PSG saat ini, Christophe Galtier kemungkinan akan didepak di musim panas 2023. Padahal sang manajer masih punya kontrak satu tahun di Parc de Princess.
Kegagalan PSG di Liga Champions diyakini jadi faktor terbesar pemecatannya. PSG mencari sosok yang benar-benar bisa membawakan Si Kuping Lebar ke Paris.
Nah, Nagelsmann yang merupakan pelatih muda terkenal jenius itu kini masuk ke dalam bursa. Ia bisa dengan mudah didapatkan karena berstatus tanpa klub sejak dipecat Bayern Munchen.
Sudah Komunikasi
Menurut laporan L’Equipe, Nagelsmann menjadi kandidat yang serius dipertimbangkan oleh jajaran petinggi PSG.
Bahkan PSG dan Nagelsmann kabarnya sudah sempat berkomunikasi mengenai hal tersebut. Diskusi kedua belah pihak akan segera terjadi lagi dalam waktu dekat.
Sejauh ini dilaporkan, Nagelsmann tertarik dengan proyek yang diusung oleh PSG. Manajer berusia 35 tahun itu menerima tantangan untuk juara Liga Champions.
Ajak Satu Orang

Masih dalam laporan yang sama disebutkan, Nagelsmann perlu bantuan untuk mencapai misi yang terbilang sulit bagi Les Parisiens.
Nagelsmann akan mengajak Henry masuk ke dalam staf kepelatihan. Henry saat ini berstatus sebagai pundit di salah satu televisi di Eropa.
Namun, ia sudah berpengalaman jadi asisten manajer di timnas Belgia dan manajer AS Monaco.
Mourinho Tidak Jadi?
Dengan naiknya laporan ini, rumor yang sempat menyebutkan Jose Mourinho sebagai kandidat terkuat manajer baru PSG kemungkinan tidak lagi bertahan.
Sebelumnya sempat dilaporkan, PSG mengincar Mourinho. Namun, manajer AS Roma itu menyatakan bahwa belum ada kontak yang diterimanya sama sekali dari klub manapun.
Sumber: L'Equipe
Klasemen Ligue 1
Bacaan Terkait:
- Lelucon Ala Bayern Munchen: Pecat Julian Nagelsmann, Sekarang Terancam Nihil Trofi!
- Lirikan Tottenham Kembali Mengarah ke Julian Nagelsmann
- Untung Julian Nagelsmann Tolak Chelsea, Agen: Klub Itu Lagi Banyak Masalah!
- Terkuak! Begini Alasan Julian Nagelsmann Tolak Pinangan Chelsea
- Waduh, Para Kandidat Manajer Baru Tottenham Berguguran!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:51 -
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Voli 20 Januari 2026 14:35 -
Liga Champions 20 Januari 2026 14:23 -
Liga Champions 20 Januari 2026 14:18 -
Otomotif 20 Januari 2026 14:10 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 14:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 13:59
BERITA LAINNYA
-
liga eropa lain 18 Januari 2026 05:02 -
liga eropa lain 17 Januari 2026 05:27 -
liga eropa lain 16 Januari 2026 03:00 -
liga eropa lain 15 Januari 2026 21:54 -
liga eropa lain 14 Januari 2026 16:32 -
liga eropa lain 14 Januari 2026 09:48
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401360/original/036528900_1762165227-Gunung_Kerinci.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478144/original/057142400_1768893018-Menteri_Hukum_Supratman_Andi_Agtas.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478116/original/036851400_1768892502-Polisi_mengamankan_pelaku_penusukan_di_Pringsewu__Lampung_yang_sempat_diamuk_massa.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478094/original/098715900_1768891355-Siswa-VS-Guru.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5443020/original/019202300_1765613354-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478056/original/027625600_1768890018-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_13.13.51.jpeg)
