
Bola.net - Lionel Messi akhirnya membeberkan kelakuan sebagian fans PSG yang mencemoohnya ketika ia masih menetap di Parc des Princes.
Messi gabung PSG pada musim panas 2021 lalu. Sayangnya musim perdananya di Prancis saat itu tak berlangsung mulus.
Messi kala itu masih belum fit dan belum bisa menemukan performa terbaiknya. Namun di musim keduanya, La Pulga bisa tampil lebih baik.
Sempat ada kabar bahwa PSG akan mempertahankannya. Namun pada akhirnya Messi cabut dari Paris dan merapat ke Inter Miami.
Messi Diprotes Fans PSG
Sebelum cabut dari PSG, ada peristiwa tak mengenakkan yang dialami oleh Lionel Messi. Ia 'diserang' oleh ultras fans klub tersebut.
Messi mendapatkan protes dari sebagian fans PSG itu setelah menuntaskan masa hukumanya gara-gara terbang ke Arab Saudi tanpa izin. Fans tersebut kemudian melakukan aksi protes lainnya.
Mereka berkumpul di luar markas besar PSG. Di sana mereka mencemooh Messi plus Neymar.
La confirmación del divorcio entre Messi y la afición del PSG. Es irremediable. pic.twitter.com/fKRwUwMZGa
— Dani Gil (@danigilopez) May 3, 2023
Curhatan Messi Soal Fans PSG
Lionel Messi sendiri tak berkomentar apa pun soal aksi fans tersebut. Akan tetapi kini ia akhirnya mau buka suara.
Messi mengaku awalnya ia diterima dengan hangat oleh para fans itu. Namun kemudian mereka berbalik menyerangnya.
"Awalnya sih luar biasa. Saya menerima banyak dorongan seperti yang sering saya katakan, bukanya pada RMC Sport.
"Tapi kemudian orang-orang mulai memperlakukan saya berbeda, beberapa fans Paris. Sebagian besar, di sisi lain, memperlakukan saya sebaik mereka lakukan di awal," sambung Messi.
Tak Berniat Bikin Fans Terbelah
Lionel Messi kemudian menambahkan, ia sama sekali tak punya niat untuk membuat fans PSG terbelah menjadi dua kubu. Namun ia memutuskan untuk tak mempedulikan para ultras tersebut dan lebih memperhatikan mereka yang terus mendukungnya dari awal sampai akhir.
"Ada keretakan dengan sebagian besar penonton Paris. Tentu saja itu bukan niat saya," aku Messi.
"Tapi ini adalah hal-hal yang telah terjadi dengan Mbappe dan Neymar juga, cara mereka melakukan segala sesuatu. Tapi saya tetap ingat semua orang yang mendukung saya, seperti yang mereka lakukan di awal," tuturnya.
Messi sendiri disebut gagal memenuhi targetnya bersama PSG. Ia sebenarnya berharap di klub tersebut ia bisa meraih trofi Liga Champions sekali lagi.
Klasemen Ligue 1
(RMC Sport)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:28
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:04
BERITA LAINNYA
-
liga eropa lain 19 Oktober 2025 09:17
-
liga eropa lain 16 Oktober 2025 19:40
-
liga eropa lain 16 Oktober 2025 13:07
-
liga eropa lain 13 Oktober 2025 06:45
-
liga eropa lain 6 Oktober 2025 09:55
-
liga eropa lain 4 Oktober 2025 23:39
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...