
Bola.net - - Juara tarung bebas di pentas ONE Championship, Vitaly Bigdash, akan berduel dengan Marcin Prachnio untuk mempertahankan titel juara dunia Kelas Menengah di Jakarta pada 14 Januari 2017.
Vitaly berhasil meraih gelar juara dunia usai mengalahkan Igor Syirid. Duel petarung asal Rusia tersebut melawan Marcin akan jadi duel pertama di mana dia harus mempertahankan gelarnya tersebut.
Berdasarkan penuturan dari CEO dari ONE Championship, Victor Cui, duel antara Vitaly versus Marcin ini adalah duel utama pertarungan berkelas dunia untuk tahun 2017 mendatang di Jakarta. Lokasi tempat penyelenggaraanya sendiri tepatnya di Jakarta Convention Centre.
Vitaly Bigdash
"2017 akan menjadi tahun yang fenomenal untuk ONE Championship. Kami memiliki jadwal menarik dari semua gelaran kelas dunia. Kami sangat senang untuk memulai semuanya dari Jakarta," seru Victor melalui keterangan tertulis yang dirilis pada awak media.
Nantinya, selain Vitaly vs Marcin, akan ada pula sejumlah duel tambahan yang tak kalah menariknya. Semua pesertanya rata-rata berasal dari kawasan Asia.
Marcin Prachnio
Sebut saja Kazunori Yokota, yang merupakan petarung tangguh dari kelas bulu. Pemegang catatan 25 kali menang, enam kali kalah dan tiga kali seri ini akan berduel lawan petarung asal Sydney, Australia, yang tengah naik daun, Martin Nguyen.
Tuan rumah Indonesia sendiri juga bakal menurunkan Stefer Rahardian. Selama berlaga di ONE Championship di kelas terbang, Stefer belum pernah sekalipun kalah. Nantinya dia akan berduel melawan Jerome S Paye.
Selain Stefer, ada pula nama Adrian Matheis, petarung divisi Kelas Straw ONE Championship. Lawan Adrian adalah veteran wushu asal Filipina peraih medali emas Asian Games 2006, Rene Catalan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Olahraga Lain-Lain 8 Agustus 2025 14:36
-
Lain Lain 20 Juni 2025 19:36
Catat Jadwal Streaming ONE Championship: ONE Friday Fights 113 di Vidio
-
Olahraga Lain-Lain 8 November 2024 14:42
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:12
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 03:37
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 03:23
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:07
BERITA LAINNYA
-
olahraga lain lain 21 Oktober 2025 10:33
-
olahraga lain lain 16 Oktober 2025 15:26
-
olahraga lain lain 16 Oktober 2025 15:20
-
olahraga lain lain 16 Oktober 2025 09:41
-
olahraga lain lain 13 Oktober 2025 14:51
-
olahraga lain lain 7 Oktober 2025 18:49
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...