
Bola.net - Menyusul kedatangan Pol Espargaro di Repsol Honda, Alex Marquez terpaksa menerima kenyataan dirinya harus lengser dari tim paling prestisius di MotoGP itu. Meski begitu, ia mengaku lega tetap berada di lingkup pabrikan Sayap Tunggal meski harus bergeser ke tim satelit.
Marquez pun dipastikan akan pindah ke LCR Honda untuk menggantikan Cal Crutchlow, usai menandatangani kontrak berdurasi dua tahun. Kontrak Marquez akan terikat langsung dengan HRC, yang berarti juara dunia Moto3 dan Moto2 ini akan tetap dapat motor RC213V spek pabrikan terbaru.
Sebelum bergabung dengan LCR Honda, Marquez pun akan menjalani debutnya lebih dulu bersama Repsol Honda tahun ini, dimulai dari seri perdana yang digelar di Sirkuit Jerez, Spanyol, pada 17-19 Juli.
Berikut pernyataan resmi Alex Marquez lewat rilis resmi Honda Racing Corporation (HRC) pada Senin (13/7/2020).
Pernyataan Resmi Alex Marquez
"Saya sangat bangga bisa mengumumkan kontrak baru saya dengan Honda Racing Corporation. HRC telah memberi saya kesempatan untuk tiba di MotoGP dan saya senang bisa bergabung dengan LCR Honda pada akhir 2020 dan berkompetisi dengan tim besar dengan pengalaman segudang di MotoGP.
"Saya ingin berterima kasih kepada HRC dan LCR Honda atas kepercayaan yang mereka beri kepada saya demi tetap berada di keluarga Honda, dan saya akan bekerja keras untuk membayar kepercayaan mereka dengan hasil baik. Kini saya tak sabar memulai musim di Jerez dan saya sangat fokus untuk mengerahkan yang terbaik tahun ini."
Video: Gaya Rambut Valentino Rossi dari Masa ke Masa
Baca Juga:
- Repsol Honda Resmi Gaet Pol Espargaro, Alex Marquez ke LCR Honda
- Razlan Razali: Franco Morbidelli Adalah Aset Besar Petronas Yamaha SRT
- Franco Morbidelli Resmi Tetap di Petronas Yamaha SRT sampai MotoGP 2022
- MotoGP 2020 Dimulai di Jerez, Inilah 8 Hal yang Penting Diketahui
- Impian Ambisius Petronas: Naungi Valentino Rossi dan Lewis Hamilton
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 22:26 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:24 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:41 -
Olahraga Lain-Lain 20 Januari 2026 21:37
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

