
Bola.net - Pebalap Estrella Galicia 0,0 Marc VDS Moto2, Alex Marquez mengaku tak mau terbebani 'kewajiban' untuk mengikuti jejak kakaknya, Marc Marquez, untuk membela Honda jika mendapat kesempatan ke MotoGP suatu saat nanti.
Belakangan, Alex memang santer diisukan berpeluang membela Pramac Racing dan Reale Avintia Racing, namun Marc mengaku bermimpi Alex juga membela Honda seperti dirinya, apalagi Alex juga sudah dua kali pernah menjalani uji coba di atas RC213V.
Meski begitu, Alex justru memilih berpikir terbuka. Kepada AS Motor, ia mengaku tak menutup kemungkinan untuk membela tim atau pabrikan selain Honda, apalagi performa motor-motor MotoGP saat ini semakin setara.
"Itu kan kata Marc. Tapi kini ada empat pabrikan yang bisa meraih gelar, dan KTM makin mendekati mereka. Saya harus lihat. Setiap situasi akan berbeda bagi setiap rider. Kakak saya ada di Honda, tapi bukan berarti saya harus membela Honda juga," ungkapnya.
Bakal Ikuti Firasat Sendiri
Alex juga meyakini bahwa setiap pebalap bisa bebas menentukan keputusannya sendiri, sekalipun sang kakak merupakan lima kali juara dunia MotoGP. Juara dunia Moto3 2014 ini mengaku akan tetap mengikuti kata hatinya sendiri dalam memilih tim.
"Tiap rider punya jalan masing-masing, punya gaya balap sendiri-sendiri, dan punya firasat sendiri soal motor mana yang lebih baik untuknya. Tampaknya Yamaha, Ducati, dan Suzuki lebih mudah untuk para debutan, sementara Honda lebih sulit," ujarnya.
Tak Hanya Pikirkan Performa Motor
Menurut rider 23 tahun ini, performa motor juga bukan satu-satunya hal yang menjadi bahan pertimbangan. Ia juga menyebut atmosfer kerja tim juga harus menjanjikan dan bisa membuatnya merasa seperti di 'rumah' sendiri. Menurutnya, faktor-faktor ini penting bagi seorang debutan.
"Anda harus lihat semua peluang, lalu baru ambil keputusan. Semua harus dilakukan dengan tepat. Selain motor, saya memperhatikan situasi kerja di garasi, orang-orang yang ada di sana, bisa jadi keluarga atau tidak. Itu hal terpenting bagi seorang pebalap, terutama yang berstatus debutan di MotoGP," tutupnya.
Berkat kemenangannya di Le Mans, Prancis; Mugello, Italia, dan Catalunya, Spanyol, saat ini Alex tengah duduk di puncak klasemen pebalap Moto2 dengan 111 poin, unggul 7 poin dari Thomas Luthi di peringkat kedua. Ia akan kembali turun lintasan di Moto2 Assen, Belanda akhir pekan nanti.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:11 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:03 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 04:59 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)

