
Bola.net -
Pebalap tim pabrikan Ducati, Andrea Iannone mengaku tak akan muluk mengejar ketertinggalan dari pebalap Repsol Honda, Marc Marquez yang 12 poin lebih unggul darinya di klasemen pebalap. Hal ini ia sampaikan dalam wawancaranya bersama GPOne.
Saat ini The Maniac Joe duduk di peringkat keempat pada klasemen pebalap dengan 172 poin. Dengan empat seri tersisa yang dimulai di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jepang akhir pekan ini, Iannone punya kesempatan besar untuk mengambil alih peringkat ketiga dari sang juara dunia bertahan.
"Jarak poin dengan Marc tidak terlalu penting. Masih ada empat seri untuk melakukannya, dan kami harus memahami kecepatan kami. Mengejar bukan hal mustahil. Saya suka Motegi, tapi tidak mudah, karena pengereman akan sangat penting. Soal ini, Ducati akan menderita di sana," ujarnya.
Iannone pun mengaku masih dirundung rasa sakit di bahu kirinya yang mengalami dislokasi bahu saat berlatih lari sebelum MotoGP Aragon, Spanyol dua pekan lalu. Apalagi, bahu itu juga mengalami cedera yang sama pada bulan Mei lalu, yakni setelah ia terjatuh keras dalam uji coba Mugello, Italia.
"Kondisi saya tidak jauh lebih baik sejak Aragon, dan saya tak mengira akan begini. Bagaimanapun untuk mengatasinya memang butuh operasi. Pada 17 November nanti saya akan melakukannya. Biasanya 17 angka sial saya, tapi saya akan mengubah mitos itu!" gurau Iannone.
(kpl/kny)
Saat ini The Maniac Joe duduk di peringkat keempat pada klasemen pebalap dengan 172 poin. Dengan empat seri tersisa yang dimulai di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jepang akhir pekan ini, Iannone punya kesempatan besar untuk mengambil alih peringkat ketiga dari sang juara dunia bertahan.
"Jarak poin dengan Marc tidak terlalu penting. Masih ada empat seri untuk melakukannya, dan kami harus memahami kecepatan kami. Mengejar bukan hal mustahil. Saya suka Motegi, tapi tidak mudah, karena pengereman akan sangat penting. Soal ini, Ducati akan menderita di sana," ujarnya.
Iannone pun mengaku masih dirundung rasa sakit di bahu kirinya yang mengalami dislokasi bahu saat berlatih lari sebelum MotoGP Aragon, Spanyol dua pekan lalu. Apalagi, bahu itu juga mengalami cedera yang sama pada bulan Mei lalu, yakni setelah ia terjatuh keras dalam uji coba Mugello, Italia.
"Kondisi saya tidak jauh lebih baik sejak Aragon, dan saya tak mengira akan begini. Bagaimanapun untuk mengatasinya memang butuh operasi. Pada 17 November nanti saya akan melakukannya. Biasanya 17 angka sial saya, tapi saya akan mengubah mitos itu!" gurau Iannone.
(kpl/kny)
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 20 Januari 2026 13:11Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:11 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:03 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 04:59 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)

