
Bola.net - - Andrea Dovizioso sedikit kaget mendapati dirinya merebut kemenangan MotoGP Inggris yang digelar di Sirkuit Silverstone pada hari Minggu (27/8). Tak begitu menggebrak selama sesi latihan bebas dan kualifikasi, ditambah Silverstone yang biasanya tak bersahabat dengan Ducati Corse, membuat Dovizioso tak terlalu diunggulkan.
Namun dengan sikap tenangnya, Dovizioso yang start keenam sukses mempertahankan posisi pada lap pertama, perlahan-lahan menyalip Jorge Lorenzo, Cal Crutchlow, Marc Marquez dan Maverick Vinales. Pada Lap 18, barulah Dovizioso sukses mengambil alih pimpinan dari Valentino Rossi, yang memimpin sejak start.
"Saya sedikit kaget, tapi sebelum balapan saya punya firasat baik, tapi bukan untuk menang. Saya pikir Honda bakal sangat kompetitif, tapi ini tak terjadi. Sepanjang balapan, kami harus berkendara dengan cara berbeda dibanding saat latihan. Saya pun merasa nyaman, bisa menghemat ban," ujarnya kepada Crash.net.
Berkat hasil ini, Dovizioso mengambil alih puncak klasemen dari Marquez yang gagal finis akibat masalah mesin. Kini ia meraup 183 poin, unggul 9 poin dari Marquez. Rider Italia ini pun kian membuktikan diri sebagai kandidat kuat merebut gelar dunia. Bila hal ini terwujud, maka ini akan jadi gelar pertama Dovizioso sejak GP125 2004.
"Kami menghadapi balapan dengan feeling yang baik dan berusaha sebaik mungkin. Apa yang terjadi pada kami hari ini merupakan hal yang spesial bagi kami. Soal peluang, kami jelas punya. Kami tengah memimpin klasemen, namun di luar itu, kami telah terbukti punya peluang untuk memperebutkan gelar dunia," pungkasnya.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 20 Januari 2026 13:11Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)

