
Bola.net - - Pembalap Ducati Corse, Andrea Dovizioso mengaku sangat lega bisa kembali bertarung di papan atas tahun lalu, hal yang tak pernah ia rasakan sejak turun di MotoGP pada 2008. Berkat hasil tahun lalu, rider Italia ini pun kian bersemangat menjalani musim baru, demikian yang ia nyatakan kepada GPOne.
Sejak menjalani debut Grand Prix, Dovizioso selalu tampil di papan atas, terus ikut dalam menjuarai GP125 2004, dan duduk di peringkat runner up GP250 2006-2007, di belakang Jorge Lorenzo. Selama di MotoGP, prestasi terburuknya juga hanyalah peringkat delapan pada 2013, yakni tahun pertamanya bersama Ducati yang saat itu sedang terpuruk-terpuruknya.
"Rasanya senang jadi favorit lagi. Saya tak pernah begitu di beberapa tahun terakhir. Dalam situasi ini, saya justru tenang, tak gugup, bahkan saat memperebutkan gelar dunia tahun lalu. Sepanjang karir saya, bahkan sejak di minibike, saya terbiasa bertarung di depan, dan kini saya merasa saya ada ke tempat yang tepat," ujar rider berusia 31 tahun ini.
Tahun lalu, Dovizioso sukses merebut enam kemenangan, menduduki peringkat runner up usai memaksa Marc Marquez harus menunggu sampai seri terakhir untuk mengunci gelar. Dovizioso pun menargetkan hasil yang lebih baik lagi, meski yakin jalannya tak akan pernah mulus.
"Saya jelas salah satu kandidat, tapi saya tahu rival saya. Dalam tiga tahun terakhir, level kompetisi sangat meningkat, banyak rider yang bisa memenangi balapan, dan di masa lalu tak seperti ini. Jelas bakal rumit. Untuk merebut gelar, jika tak podium, Anda harus setidaknya finis lima besar di setiap seri. Tapi saya tak ragu bisa melakukannya lagi," tutupnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 20 Januari 2026 13:11Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 02:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

