
Bola.net - - Pebalap tim pabrikan Ducati Corse, Andrea Iannone mengaku kaget bisa finis ketiga di MotoGP Valencia, Spanyol yang digelar di Sirkuit Ricardo Tormo pada hari Minggu , mengingat dirinya sama sekali tak nyaman mengendarai Desmosedici GP sejak sesi latihan bebas pada hari Jumat (11/11).
Start ketujuh, The Maniac secara mengejutkan langsung merangsek ke posisi kedua pada tikungan pertama. Sayangnya, ia tak mampu mengejar rider Movistar Yamaha MotoGP, Jorge Lorenzo yang segera menjauh dan menciptakan margin yang cukup besar hingga meraih kemenangan.
"Saya sangat puas atas hasil balapan terakhir ini, karena saya bertarung sengit sejak awal. Saya menjalani start dengan sangat baik dan tiba di tikungan pertama di posisi kedua. Saya mencoba membuntuti Jorge namun ritmenya sangat baik. Tapi saya sudah berusaha sebaik mungkin," ujarnya kepada Crash.net.
Sejak lap keenam, Iannone pun bersaing sengit dengan Marc Marquez dan Valentino Rossi, serta menjalani aksi saling salip yang cukup menegangkan. Memanfaatkan tenaga besar GP16, ia pun berhasil meraih podium terakhirnya bersama Ducati sebelum hijrah ke Suzuki Ecstar.
"Saya tak nyaman dengan motor ini sejak Jumat, jadi saya tak percaya bisa tampil sebaik ini. Saya rasa dengan kerja keras hasil ini memungkinkan, dan saya sangat senang karena saya sudah 100 persen bertarung dengan Marc dan Vale. Balapan ini sangat sulit, namun saya sudah mengerahkan segalanya," tutupnya.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 21 Januari 2026 18:54Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56 -
Voli 21 Januari 2026 20:45 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 20:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00
MOST VIEWED
- Dijagokan Juarai MotoGP 2026, Marco Bezzecchi Merendah Karena Merasa Masih Harus Berbenah
- Toprak Razgatlioglu Sebut Target Podium di MotoGP 2026 Tidak Realistis, Pilih Tunggu 2027
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Kembali Bidik Kemenangan dan Gelar Dunia di MotoGP 2026: Inilah Alasan Saya Digaet Aprilia!
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479971/original/038425800_1769001303-137248.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4958949/original/054567300_1727919991-IMG-20241002-WA0132.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479957/original/032059100_1768999415-1000018668.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476549/original/066831900_1768790747-1.jpg)

